fbpx
BerandaHidup SehatApakah Bawang Putih Efektif Mengobati COVID-19?

Ditinjau oleh: dr. Irma Lidia

bawang-putih

Selama pandemi COVID-19 melanda tanah air, muncul begitu banyak mitos di tengah masyarakat. Mitos-mitos tersebut berkaitan dengan beragam jenis bahan yang disebutkan mampu mengobati COVID-19 secara efektif. Salah satunya adalah mitos bawang putih yang disebut mampu menjadi obat mujarab bagi penyakit infeksi virus ini.

Benarkah bawang ini bisa dijadikan sebagai obat COVID-19? Mitos tersebut kabarnya telah menyebar di masyarakat dan dipercaya oleh sebagian besar orang. Agar tak salah arah, mari kita bahas lebih lengkap mengenai pemakaian bawang ini sebagai obat bagi tubuh.

Bawang Putih Obat COVID-19

Masyarakat dan seluruh tenaga kesehatan memang dibuat pusing dengan adanya pandemi ini. Seluruh ilmuwan dan tenaga kesehatan berusaha untuk menemukan pengobatan terbaik demi menyembuhkan pasien COVID-19. Di tengah peperangan menghadapi infeksi virus ini, muncul berita bahwa bawang putih diketahui bisa menjadi obat yang efektif.

Melalui sebuah pesan broadcast, disebutkan bahwa jenis bawang ini akan ampuh mengatasi infeksi virus COVID-19. Pasien yang terinfeksi dianjurkan untuk minum air rebusan bawang agar bisa mendapatkan pengobatan terbaik. Berita ini sempat ramai dibicarakan masyarakat dan tak sedikit pula yang sudah mencobanya.

Di tengah situasi pandemi seperti sekarang ini, beragam informasi bisa saja bermunculan dengan mudah. Masyarakat diimbau untuk tidak menelan mentah-mentah segala jenis informasi yang bermunculan. Termasuk mengenai efektivitas bawang untuk menghadapi COVID-19.

Jaminan Lifepack untuk Anda

Fakta Penggunaan Bawang Putih

Seiring dengan berkembangnya informasi ini di masyarakat maka perlu ada pelurusan informasi. WHO sendiri telah merilis informasi bahwa kemampuan bawang untuk menyembuhkan COVID-19 tidaklah tepat. Informasi ini hanya mitos belaka yang disebarkan kepada publik tanpa alasan jelas.

Sementara itu Kemenkes RI juga menyebutkan hal yang sama seperti informasi yang disampaikan WHO. Air rebusan bawang ini tidak akan bisa menjadi penyembuh COVID-19. Bahkan disebutkan juga bahwa secara ilmiah belum ada obat yang efektif untuk menyembuhkan COVID-19. 

5 Alasan Beli Obat di Lifepack

Meskipun begitu, pihak WHO tidak menyangkal bahwa salah satu jenis umbi-umbian ini memiliki ragam manfaat bagi kesehatan. Hanya saja memang tidak ada bukti ilmiah dan tidak ada dasar penelitian yang menyebutkan bawang ini bisa dipakai sebagai obat COVID-19. Masyarakat diminta untuk tetap mengikuti protokol kesehatan dan mengikuti obat arahan dokter.

Manfaat Bawang Putih

Hubungan bawang putih dan COVID-19 ini akhirnya telah disangkal oleh WHO maupun Kemenkes. Masyarakat yang terinfeksi COVID-19 atau mengalami gejala-gejala yang mengarah pada penyakit tersebut diharapkan mengikuti arahan dokter. Jangan sampai membuat teori obat sendiri dan sembarangan mengikuti rumor yang beredar di publik.

Namun, perlu diketahui bahwa bawang ini juga memiliki banyak manfaat bagi kesehatan. Kandungan antioksidan pada bawang membawa beragam manfaat. Berikut adalah beberapa manfaat yang bisa dirasakan oleh tubuh:

1.  Membantu Menurunkan Kadar Kolesterol

Konsumsi bawang ini sangat dianjurkan bagi penderita kolesterol tinggi. Kadar kolesterol dalam tubuh yang tidak terkendali dapat menyebabkan berbagai masalah kesehatan bahkan kematian. Itulah mengapa saat ini banyak beredar produk suplemen yang menggunakan bawang ini sebagai bahan utama.

Jaminan Lifepack untuk Anda

2. Membantu Mencegah Flu

Jenis rempah-rempah ini juga diketahui efektif membantu mencegah flu. Kandungan antioksidan yang cukup tinggi membuat salah satu bumbu dapur ini efektif untuk mengurangi risiko flu. Mungkin fakta ini pula yang menyebabkan banyak kabar beredar bahwa bawang mampu mengobati COVID-19.

3. Membantu Proses Detoksifikasi Tubuh

Bawang ini juga diketahui mampu membantu proses detoksifikasi pada tubuh. Radikal bebas bisa menyebabkan tumpukan racun dalam tubuh dan memicu munculnya penyakit. Konsumsi bawang dapat membantu membersihkan semua racun dari tubuh sehingga membuat tubuh jadi lebih sehat dan kuat.

5 Alasan Beli Obat di Lifepack

4. Membantu Memelihara Kesehatan Tulang

Kesehatan dan kekuatan tulang juga bisa dibantu dengan konsumsi bawang. Kandungan pada bawang ini diketahui mampu membantu menurunkan risiko defisiensi estrogen yang akan memicu osteoporosis. Bahkan sudah ada banyak produk suplemen dari ekstrak bawang yang bisa dikonsumsi bebas.

5. Membantu Mencegah Demensia

Khasiat lain dari bawang ini adalah mencegah demensia. Demensia merupakan kondisi penurunan fungsi otak dan biasanya terjadi pada pasien usia lanjut. Konsumsi bawang dapat membantu menurunkan risiko terjadinya demensia juga alzheimer atau penyakit pikun.

Melihat adanya beragam manfaat dari bawang maka dapat dikatakan bahwa bahan rempah ini sangatlah bagus untuk dikonsumsi secara rutin. Tidak masalah jika ingin mengonsumsi bawang demi meningkatkan stamina tubuh karena memang ada banyak manfaat yang bisa didapat. Asalkan konsumsi bawang juga harus diimbangi dengan asupan nutrisi lengkap lainnya.

Bawang sebagai obat COVID-19 mungkin tidak terbukti secara ilmiah. Namun, bahan rempah ini tetap bisa mendatangkan manfaat bagi kesehatan. Bisa dipahami juga bahwa bawang menjadi salah satu bahan rempah alami yang dapat dikonsumsi untuk menjaga stamina agar tak mudah terinfeksi virus.

Jaminan Lifepack untuk Anda

Bawang putih bisa dikonsumsi secara langsung sebagai bagian dari bumbu makanan. Saat ini juga sudah banyak tersedia produk suplemen yang menggunakan bawang sebagai bahan utama. Pastikan untuk langsung berkonsultasi dengan dokter jika mengalami gejala-gejala berat yang mengarah pada indikasi COVID-19.

“Selalu lakukan prokes 5 M ( memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menjauhi kerumunan/keramaian, mengurangi mobilitas). Bila terkena COVID-19 konsultasikan dengan dokter dan dapat diberikan obat2 bergantung gejala bila tanpa gejala atau gejala ringan dapat isolasi mandiri namun bila bergejala sedang atau berat dirawat di RS,” tambah dr. Irma Lidia, tim dokter Lifepack.

5 Alasan Beli Obat di Lifepack

Lifepack adalah sistem konsultasi medis bagi dokter atau tenaga medis untuk meresepkan obat bagi pasiennya. Dokter dapat membuat resep elektronik atau mengunggah foto resep ke aplikasi. Obat pesanan langsung diantar ke rumah/lokasi pasien.

Demikian informasi seputar manfaat bawang putih untuk menjaga kesehatan tubuh. Dapatkan informasi dan kebutuhan kesehatan Anda hanya di Apotek Lifepack.

Ingin konsultasi dokter dan tebus obat resep?

Nikmati kemudahan konsultasi GRATIS dengan tim dokter berpengalaman Apotek Lifepack. Sampaikan keluhan dan kebutuhan obat Anda langsung ke dokter kami melalui WhatsApp di nomor 0811 1062 5888 atau melalui link berikut.

Dengan layanan digital Apotek Lifepack yang telah terintegrasi, Anda tidak perlu lagi antre ketika menebus resep obat. Apoteker kami akan membantu memvalidasi resep Anda. Layanan tebus resep akan sangat membantu kebutuhan obat rutin pasien kronis.

Jaminan Lifepack untuk Anda

Apa Itu Apotek Lifepack?

Apotek Lifepack menyediakan beragam obat bebas, obat rutin, suplemen, hingga alat kesehatan dengan harga hemat, produk original berlisensi BPOM, dan gratis ongkir se-Indonesia. Layanan Lifepack tersedia secara online maupun offline. Dapatkan konsultasi dokter gratis dan program prioritas obat rutin secara khusus di layanan online kami. 

Kunjungi juga apotek offline kami di berbagai kota besar. Jakarta di alamat Infinia Park, Jl. Dr. Saharjo No.45, Manggarai, Tebet. Sedangkan Surabaya di Jl. Raya Manyar 11 F, Menur Pumpungan. Untuk warga Bandung, Anda juga bisa membeli obat di Apotek Lifepack Bandung di Jl. Abdul Rahman Saleh Nomor 1A Ruko D, Cicendo. Nantikan kehadiran Apotek Lifepack di kota-kota besar Indonesia lainnya.

5 Alasan Beli Obat di Lifepack

Jangan ragu juga untuk hubungi WhatsApp di nomor 0811 1062 5888 untuk beli obat, tebus resep, layanan konsultasi, dan lain-lainnya. Tim Asisten Apoteker kami akan membalas pesan Anda pada jadwal operasional, yaitu hari Senin – Minggu, pukul 07.00 – 23.00. Dapatkan informasi Apotek Lifepack lebih lanjut di sini.

Konsultasi Bersama Dokter kami secara Gratis, dan Dapatkan Resep Obat anda

Konsultasi Sekarang

Pertanyaan Seputar Lifepack

+

Apa itu Lifepack?

+

Apa yang membuat Lifepack berbeda dengan yang lain?

+

Apa saja metode pembayaran yang tersedia di Lifepack?

+

Berapa lama pengiriman obat saya?

+

Dokter spesialis apa saja yang tersedia di Lifepack?

Konsultasi Bersama Dokter kami secara Gratis, dan Dapatkan Resep Obat Anda

Yuk, segera

Konsultasi Sekarang

Konsultasi mobile Bersama Dokter kami secara Gratis, dan Dapatkan Resep Obat anda

Konsultasi Sekarang

Jaminan Lifepack untuk Anda

100% Obat Asli

Semua produk yang kami jual dijamin asli dan kualitas terbaik.

Dijamin Lebih Murah

Kami menjamin akan mengembalikan uang dari selisih perbedaan harga.

Gratis Ongkir

Tak perlu antre. Kami kirim ke alamat Anda. GRATIS!

5 Alasan Beli Obat di Lifepack

Kebersihan Apotek Selalu Terjaga

Apoteker selalu dicek suhu badannya

Apoteker selalu menggunakan Sanitizer

Kemasan obat praktis dan aman

Pengiriman dilakukan tanpa kontak langsung

Artikel Terkait

Sering Merasa Cemas dan Susah Tidur? Jangan Diabaikan!

Hidup Sehat   23/02/2024
manfaat me time bagi mental

Manfaat Me Time bagi Kesehatan Mental

Hidup Sehat   30/12/2023
pengaruh perselingkuhan orang tua bagi mental anak

Pengaruh Perselingkuhan Orang Tua bagi Mental Anak

Hidup Sehat   29/12/2023
efek perselingkuhan bagi mental

Efek Perselingkuhan bagi Kesehatan Mental

Hidup Sehat   28/12/2023
kondisi mental orangtua berpengaruh ke anak

Kondisi Mental Orang Tua Berpengaruh ke Kesehatan Anak

Hidup Sehat   27/12/2023

Tebus Obat Tak Perlu Antre Lagi

Dapatkan atau Upload resep, obat siap dikirim ke lokasi Anda

Chat via Whatsapp

Respon Cepat, Jawaban Akurat

Download Aplikasi

Obat Dijamin Asli, Lengkap dan Murah

Pelajari Lebih Lanjut