Tekanan darah tinggi merupakan salah satu penyakit yang memicu banyak kematian di seluruh dunia. Pada tahun 2009, jumlah penderita hipertensi sendiri mencapai 839 juta kasus. Oleh karena itu, sebelum terlambat, Anda bisa mencoba beberapa tips menurunkan tekanan darah tinggi yang mudah dilakukan.
Menurunkan tekanan darah tinggi tidaklah sulit asal dilakukan secara konsisten. Hal ini tentu sebanding demi mendapatkan tubuh yang sehat. Jika penyakit darah tinggi sudah parah, maka mau tidak mau Anda harus melakukan pengobatan yang sangat mahal. Kesempatan untuk bisa mendapatkan tubuh yang sehat tentu membutuhkan waktu yang tidak sebentar.
Tips Menurunkan Tekanan Darah Tinggi yang Mudah Dilakukan
Ada banyak cara yang bisa dilakukan untuk menurunkan tekanan darah tinggi dalam tubuh. Agar tekanan darah dapat turun hingga batas normal, ada beberapa cara mudah yang bisa Anda lakukan setiap hari. Namun untuk bisa mendapatkan hasil yang cepat dan maksimal, maka butuh konsistensi ketika melakukannya. Berikut beberapa tips menurunkan tekanan darah tinggi yang mudah dilakukan
- Kurangi Asupan Garam
Makanan atau camilan bercita rasa asin menjadi favorit banyak orang. Namun nyatanya konsumsi garam berlebih dapat memicu tekanan darah tinggi pada tubuh. Hal ini terjadi karena sifat garam yang mengikat darah sehingga darah menjadi lebih pekat dan jantung harus bekerja lebih keras untuk bisa mengedarkan darah ke seluruh tubuh.
Untuk mengobati tekanan darah tinggi, kurangi konsumsi garam dari sekarang. Batas asupan garam yang normal untuk tubuh yaitu kurang dari 2,3 gram natrium atau 6 gram natrium klorida. Walaupun di awal lidah belum terbiasa, namun jika konsisten dilakukan, secara perlahan Anda akan terbiasa dengan mengonsumsi makanan dengan kandungan garam yang rendah.
- Lakukan Olahraga Ringan
Setelah konsumsi garam berkurang, Anda juga bisa melakukan olahraga untuk melancarkan peredaran darah dan memperkuat kinerja otot jantung. Tak hanya membantu tubuh lebih bugar dan sehat, tekanan darah akan berangsur turun hingga batas normal. Agar tidak memberatkan tubuh, Anda tidak harus melakukan olahraga yang berat dan menguras tenaga.
Jaminan Lifepack untuk Anda
Cukup luangkan waktu 15-30 menit untuk melakukan olahraga ringan seperti berenang, jalan kaki, bersepeda keliling kompleks, atau melakukan yoga. Beberapa penelitian juga menyebutkan bahwa melakukan olahraga rutin mampu menurunkan tekanan darah hingga 5-7 mmHg.
- Hentikan Kebiasaan Merokok
Kandungan nikotin yang terdapat didalam sebatang rokok dapat memicu reaksi tekanan darah tinggi dalam tubuh. Oleh karena itu, agar tekanan darah kembali normal, Anda tentu harus menghentikan kebiasaan merokok.
5 Alasan Beli Obat di Lifepack
Jika masih kesulitan untuk berhenti total, coba kurangi jumlah rokok yang biasa dihisap dalam satu hari. Agar lebih sehat, ganti kebiasaan buruk ini dengan mengonsumsi lebih banyak sayur dan buah.
- Kelola Stress ke Arah Positif
Tahukah Anda jika stress dapat memicu peningkatan tekanan darah? Oleh karena itu, salah satu cara mudah untuk bisa menurunkan tekanan darah adalah dengan mengelola stress ke arah yang lebih positif. Jika stress melanda, Anda bisa menyalurkannya melalui hobi atau aktivitas yang lebih baik. Misalnya menyanyi, melukis, mendengarkan musik, hingga meditasi.
- Kurangi Berat Badan Berlebih
Salah satu faktor yang menyebabkan tekanan darah tinggi adalah berat badan yang berlebih. Oleh karena itu, mengurangi berat badan hingga batas normal bisa menjadi langkah tepat untuk menurunkan tekanan darah tinggi.
- Konsumsi Makanan Tinggi Potasium
Potasium merupakan salah satu mineral penting yang sangat dibutuhkan tubuh. Mencukupi kebutuhan potasium dapat membantu tubuh untuk mendapatkan kebutuhan sodium dan membantu penurunan tekanan darah hingga ke batas normal.
Jaminan Lifepack untuk Anda
Agar penurunan tekanan darah dapat berjalan efektif, selalu konsumsi makanan tinggi potasium dalam menu harian. Beberapa jenis makanan yang kaya akan potasium antara lain kacang, tuna, salmon, pisang, alpukat, dan yoghurt. Anda bisa mengonsumsi makanan ini sebagai camilan atau makanan pendamping dalam menu sehari-hari.
- Konsumsi Makanan Tinggi Kalsium
Selain potasium, kalsium juga sangat penting dikonsumsi. Orang yang kekurangan asupan kalsium dalam tubuhnya memiliki resiko tekanan darah tinggi yang besar. Rekomendasi asupan kalsium untuk pria yaitu sebesar 1000 mg per hari. Sedangkan untuk wanita, asupan kalsium yang direkomendasikan yaitu sebesar 1200 mg per hari.
5 Alasan Beli Obat di Lifepack
- Konsumsi Suplemen Alami
Mengonsumsi suplemen alami juga dapat membantu menurunkan tekanan darah tinggi dengan mudah dan cepat. Beberapa jenis makanan yang bisa dikonsumsi sebagai suplemen antara lain minyak ikan, protein whey, buah beri, dan ekstrak bawang putih.
Tips menurunkan tekanan darah tinggi sangat mudah dilakukan jika Anda konsisten menjalaninya. Mulai dengan merubah gaya hidup dan mulai mengonsumsi makanan tinggi kalsium dan potasium serta rutin berolahraga. Secara perlahan tekanan darah tentu akan turun hingga batas normal.
Dokter Lifepack, dr. Irma Lidia, menambahkan, “Ikuti anjuran dokter dan kontrol gula darah melalui gaya hidup dan bila perlu obat, minum obat secara teratur sesuai anjuran dokter.”
Demikian informasi seputar tips menurunkan tekanan darah tinggi mudah dan cepat. Karena tergolong ke dalam obat keras, obat-obatan untuk membantu mengatasi gejala tekanan darah tinggi hanya bisa didapatkan melalui konsultasi dokter dengan obat resep. Dapatkan informasi dan kebutuhan kesehatan Anda hanya di Apotek Lifepack.
Jaminan Lifepack untuk Anda
Ingin konsultasi dokter dan tebus obat resep?
Nikmati kemudahan konsultasi GRATIS dengan tim dokter berpengalaman Apotek Lifepack. Sampaikan keluhan dan kebutuhan obat Anda langsung ke dokter kami melalui WhatsApp di nomor 0811 1062 5888 atau melalui link berikut.
Dengan layanan digital Apotek Lifepack yang telah terintegrasi, Anda tidak perlu lagi antre ketika menebus resep obat. Apoteker kami akan membantu memvalidasi resep Anda. Layanan tebus resep akan sangat membantu kebutuhan obat rutin pasien kronis.
5 Alasan Beli Obat di Lifepack
Apa Itu Apotek Lifepack?
Apotek Lifepack menyediakan beragam obat bebas, obat rutin, suplemen, hingga alat kesehatan dengan harga hemat, produk original berlisensi BPOM, dan gratis ongkir se-Indonesia. Layanan Lifepack tersedia secara online maupun offline. Dapatkan konsultasi dokter gratis dan program prioritas obat rutin secara khusus di layanan online kami.
Kunjungi juga apotek offline kami di berbagai kota besar. Jakarta di alamat Infinia Park, Jl. Dr. Saharjo No.45, Manggarai, Tebet. Sedangkan Surabaya di Jl. Raya Manyar 11 F, Menur Pumpungan. Untuk warga Bandung, Anda juga bisa membeli obat di Apotek Lifepack Bandung di Jl. Abdul Rahman Saleh Nomor 1A Ruko D, Cicendo. Nantikan kehadiran Apotek Lifepack di kota-kota besar Indonesia lainnya.
Jangan ragu juga untuk hubungi WhatsApp di nomor 0811 1062 5888 untuk beli obat, tebus resep, layanan konsultasi, dan lain-lainnya. Tim Asisten Apoteker kami akan membalas pesan Anda pada jadwal operasional, yaitu hari Senin – Minggu, pukul 07.00 – 23.00. Dapatkan informasi Apotek Lifepack lebih lanjut di sini.