fbpx
Beranda › Hidup Sehat › Makanan Imlek Yang Harus Dihindari Penderita Diabetes

Diabetes melitus adalah salah satu penyakit kronis yang berbahaya. Penyakit ini ditandai dengan meningkatnya kadar glukosa dalam darah yang dapat mengakibatkan komplikasi pada organ lain. Beberapa organ yang dapat terkena komplikasi akibat diabetes melitus adalah jantung, ginjal, mata saraf, dan pembuluh darah.

makanan imlek, diabetes

Memasuki tahun baru imlek, biasanya keluarga akan berkumpul untuk merayakan imlek bersama. Biasanya akan disajikan berbagai makanan khas imlek yang enak dan menggoda. Namun tidak semua makanan khas imlek dapat dimakan oleh penderita diabetes melitus. Hal ini karena dapat meningkatkan kadar gula dalam darah penderita meningkat secara drastis. Tapi sebelum masuk ke daftar makanan yang tidak dapat dikonsumsi penderita diabetes melitus, yuk simak penyebab dari penyakit yang satu ini.

Penyebab Diabetes Melitus

1. Riwayat Keluarga

Salah satu penyebab diabetes melitus adalah riwayat keluarga. Risiko Anda untuk terkena diabetes melitus dapat meningkat jika Anda memiliki riwayat keluarga yang pernah mengalami diabetes melitus. 

2. Obesitas

Obesitas atau kelebihan berat badan juga dapat meningkatkan risiko untuk terkena diabetes melitus loh! Penumpukan lemak berlebih dalam tubuh akibat konsumsi lemak trans dan lemak jenuh secara berlebihan. Obesitas bukan hanya faktor risiko dari diabetes melitus saja, melainkan juga penyakit kronis lainnya seperti penyakit jantung dan stroke (Baca juga Penyebab dan Bahaya Obesitas Bagi Kesehatan). dr. Irma Lidia dari Tim Dokter Lifepack juga menambahkan bahwa orang yang mengalami obesitas, kurang lebih dari 20% melebihi berat badan ideal, memiliki risiko tinggi terkena diabetes tipe 2 dan masalah kesehatan lainnya. Obesitas sering kali menyebabkan resistensi insulin yang akhirnya jadi diabetes. Usahakan selalu memilih makanan sehat dan tidak berlebih, serta meningkatkan aktivitas untuk menjaga tetap sehat dan memperbaiki kesehatan keseluruhan

3. Kurang Aktivitas Fisik

Selain faktor riwayat keluarga dan obesitas fisik, kurangnya aktivitas fisik juga dapat meningkatkan risiko Anda untuk terkena diabetes melitus. Ya, kebiasaan buruk yang satu ini memang banyak terjadi. Padahal penumpukan lemak di dalam tubuh dapat kita kurangi dengan melakukan aktivitas fisik secara rutin. Anda dapat melakukan aktivitas fisik minimal 30-40 menit dalam sehari.

4. Konsumsi Makanan Tidak Sehat

Konsumsi makanan tidak sehat secara berlebih seperti konsumsi makanan yang tinggi lemak jenuh dan trans, konsumsi alkohol, dan makanan manis dapat meningkatkan risiko Anda untuk terkena diabetes melitus. 

Jaminan Lifepack untuk Anda

5. Merokok

Tentu Anda sudah sering mendengar bahwa rokok dapat menyebabkan berbagai masalah kesehatan! Ya, benda yang satu ini memang dapat menyebabkan berbagai penyakit kronis termasuk diabetes melitus. Dengan merokok, risiko Anda untuk terkena diabetes melitus akan meningkat (Baca juga Bahaya Merokok Terhadap Kesuburan Pria dan Wanita).

4 Makanan Khas Imlek Yang Tidak Boleh Dikonsumsi Penderita Diabetes

Saat imlek berbagai makanan khas imlek yang lezat akan dihidangkan untuk menemani Anda dan keluarga. Namun berhati-hatilah jika Anda atau keluarga ada yang menderita diabetes melitus. Karena tidak semua makanan khas imlek dapat dikonsumsi oleh penderita diabetes melitus. Apa sajakah itu? Simak informasi lengkapnya di bawah ini.

5 Alasan Beli Obat di Lifepack

  1. Kue keranjang
  2. Kue bangkit
  3. Semprong
  4. Dendeng babi
makanan imlek, diabetes
Untuk penderita diabetes, makanan khas imlek yang enak harus dihindari karena dapat meningkatkan kadar gula. Apa sajakah itu?

Kenapa 4 makanan ini sebaiknya dibatasi konsumsinya saat imlek? Ya, karena 4 makanan ini mengandung glukosa yang tinggi sehingga dapat memicu peningkatan kadar glukosa dalam darah dengan cepat. Namun tidak hanya itu, Anda juga disarankan untuk membatasi konsumsi makanan dan minuman manis lainnya untuk mencegah terjadinya peningkatan kadar glukosa darah secara cepat.

Tips Makan Saat Imlek Bagi Penderita Diabetes

Meski begitu, Anda masih dapat menikmati imlek dengan mengonsumsi makanan lainnya loh! Namun terdapat beberapa tips yang dapat Anda coba untuk mencegah terjadinya peningkatan kadar glukosa darah dengan cepat, antara lain :

1. Menahan Diri

Saat tahun baru imlek, biasanya kita suka lupa untuk menahan diri. Terlebih saat berbagai makanan khas imlek yang jarang ditemui terhidang dengan rapih dan menggoda, biasanya akan membuat kita kalap hingga lupa batasan. Padahal bagi penderita diabetes melitus, konsumsi makanan-makanan khas imlek terutama dengan kandungan tinggi gula dapat berbahaya loh! Oleh karena itu penting bagi Anda untuk menahan diri untuk tidak langsung mencoba semua makanan yang terhidang saat imlek (Baca juga Kenali Bahaya Diabetes Tipe 1 dan Tipe 2).

2. Batasi Makan

Jika Anda ingin mencicipi makanan khas imlek yang terhidang, Anda perlu membatasi jumlah porsi dan jenis makanan yang Anda akan makan. Jangan konsumsi makanan secara berlebihan. Hal ini akan sangat berpengaruh terhadap peningkatan kadar glukosa dalam darah.

Jaminan Lifepack untuk Anda

3. Pilih Jenis Makanan Rendah Gula

Selain menahan diri dan membatasi makanan, Anda juga sebaiknya memilih jenis makanan yang rendah gula untuk mencegah terjadinya peningkatan kadar gula darah dengan cepat yang dapat membahayakan kesehatan. Selektiflah dalam memilih makanan yang akan Anda konsumsi.

Itulah informasi mengenai makanan khas imlek yang perlu dihindari dan tips makan bagi penderita diabetes. Semoga bermanfaat!

5 Alasan Beli Obat di Lifepack

Ditulis oleh : Nada Karisma

Konsultasi Bersama Dokter kami secara Gratis, dan Dapatkan Resep Obat anda

Konsultasi Sekarang

Pertanyaan Seputar Lifepack

+

Apa itu Lifepack?

+

Apa yang membuat Lifepack berbeda dengan yang lain?

+

Apa saja metode pembayaran yang tersedia di Lifepack?

+

Berapa lama pengiriman obat saya?

+

Dokter spesialis apa saja yang tersedia di Lifepack?

Konsultasi Bersama Dokter kami secara Gratis, dan Dapatkan Resep Obat Anda

Yuk, segera

Konsultasi Sekarang

Konsultasi mobile Bersama Dokter kami secara Gratis, dan Dapatkan Resep Obat anda

Konsultasi Sekarang

Jaminan Lifepack untuk Anda

100% Obat Asli

Semua produk yang kami jual dijamin asli dan kualitas terbaik.

Dijamin Lebih Murah

Kami menjamin akan mengembalikan uang dari selisih perbedaan harga.

Gratis Ongkir

Tak perlu antre. Kami kirim ke alamat Anda. GRATIS!

5 Alasan Beli Obat di Lifepack

Kebersihan Apotek Selalu Terjaga

Apoteker selalu dicek suhu badannya

Apoteker selalu menggunakan Sanitizer

Kemasan obat praktis dan aman

Pengiriman dilakukan tanpa kontak langsung

Artikel Terkait

Sering Merasa Cemas dan Susah Tidur? Jangan Diabaikan!

Hidup Sehat   23/02/2024
manfaat me time bagi mental

Manfaat Me Time bagi Kesehatan Mental

Hidup Sehat   30/12/2023
pengaruh perselingkuhan orang tua bagi mental anak

Pengaruh Perselingkuhan Orang Tua bagi Mental Anak

Hidup Sehat   29/12/2023
efek perselingkuhan bagi mental

Efek Perselingkuhan bagi Kesehatan Mental

Hidup Sehat   28/12/2023
kondisi mental orangtua berpengaruh ke anak

Kondisi Mental Orang Tua Berpengaruh ke Kesehatan Anak

Hidup Sehat   27/12/2023

Tebus Obat Tak Perlu Antre Lagi

Dapatkan atau Upload resep, obat siap dikirim ke lokasi Anda

Chat via Whatsapp

Respon Cepat, Jawaban Akurat

Download Aplikasi

Obat Dijamin Asli, Lengkap dan Murah

Pelajari Lebih Lanjut