Alergi merupakan hal yang sangat tidak nyaman. Walaupun sering kali alergi hanya menunjukan gejala yang tidak parah namun dalam beberapa kasus alergi bisa menyebabkan gangguan kesehatan serius yang bisa membahayakan nyawa Anda. Oleh sebab itu, Anda sebaiknya tidak menganggap remeh alergi serta berkonsultasilah ke dokter jika dirasa alergi Anda semakin buruk.
(Baca juga 5 Faktor Penyebab Munculnya Alergi yang Perlu Anda Waspadai)
Alergi sendiri bisa disebabkan oleh beberapa hal. Ada yang alergi terhadap makanan, bulu binatang hingga alergi terhadap obat-obatan. Sayangnya untuk alergi yang terakhir masih banyak yang belum mengetahuinya. Kebanyakan orang tahu terkena alergi saat mengonsumsi atau terpapar sesuatu. Gejala cukup bervariasi mulai dari yang ringan hingga yang berat. Bahkan dalam beberapa kasus alergi terhadap obat-obatan pasien bisa mengalami gejala yang sangat parah hingga memerlukan perawatan intensif.
Informasi
Klorfeniramin Maleat merupakan obat yang digunakan untuk membantu mengatasi gejala berbagai jenis alergi. Beberapa gejala alergi yang bisa disembuhkan menggunakan obat ini antara lain adalah gatal-gatal, urtikaria dan sebagainya. Obat ini bekerja dengan menghambat senyawa yang menyebabkan alergi.
Klorfeniramin Maleat termasuk obat bebas terbatas dan dapat dibeli tanpa resep dokter. Di pasaran obat ini kerap ditemukan dalam bentuk tablet, kapsul dan sirup. Obat ini bisa didapatkan dengan harga yang cukup murah. Rata-rata harga 1 strip Klorfeniramin Maleat adalah sebesar Rp. 8 ribu. Untuk mereknya sendiri Anda bisa melihatnya secara lebih lengkap di situs resmi BPOM karena obat ini dijual dalam banyak sekali bentuk dan merek di tanah air.
Karena murah dan mudah diperoleh, Anda bisa membelinya tanpa resep, tetapi perlu memerhatikan petunjuk dan penggunaannya tidak boleh berlebihan. Jika sakit yang dirasa tidak kunjung membaik, sebaiknya segera berkonsultasi dengan dokter untuk penanganan lebih lanjut.
Jaminan Lifepack untuk Anda
Penggunaan Klorfeniramin Maleat yang berlebihan atau mengonsumsinya tanpa petunjuk dokter berpotensi membahayakan nyawa Anda sehingga sebaiknya jangan melakukan keduanya.
Dosis
Dosis untuk kasus alergi, Klorfeniramin Maleat dapat digunakan baik pada orang dewasa maupun pada anak-anak. Namun, perlu Anda perhatikan jika bayi berumur kurang dari 1 tahun tidak disarankan untuk mengonsumsinya. Pada anak dengan usia antara 1-2 tahun, biasanya dokter akan memberikan Klorfeniramin Maleat sebanyak 1 ml.
5 Alasan Beli Obat di Lifepack
Untuk anak berusia 2-5 tahun dokter akan memberikan 1 mg Klorfeniramin Maleat tiap 4-6 jam dengan dosis maksimal sebanyak 6 mg per hari. Anak-anak yang berusia 6-12 tahun dokter akan memberikan 2 mg Klorfeniramin Maleat tiap 4-6 jam dengan dosis maksimal sebanyak 12 mg per hari
Untuk anak-anak yang telah berusia diatas 12 tahun hingga dewasa maka dosisnya adalah 4 mg yang diberikan tiap 4-6 jam sekali dengan dosis maksimal sebanyak 24 mg per hari.
Kontraindikasi
Interaksi dengan Obat Lain
Sama seperti obat pada umumnya, Klorfeniramin Maleat bisa berinteraksi dengan obat-obatan lainnya sehingga sebaiknya Anda selalu berkonsultasi lebih dulu dengan dokter sebelum mengonsumsi obat-obatan. Obat ini dapat berinteraksi dengan obat-obatan seperti antidepresan SSP, antikolinergik, serta penghambat MAO.
Selain obat-obatan tersebut, saat Anda mengonsumsi Klorfeniramin Maleat sebaiknya Anda tidak mengonsumsi minuman beralkohol karena bisa bisa membahayakan kesehatan Anda seperti mengakibatkan sedasi atau eksitasi. Oleh sebab itu, Anda sebaiknya memberitahu dokter obat-obatan apa saja yang dikonsumsi. Hal ini berlaku pada juga pada pengguna obat-obatan herbal serta suplemen.
Jaminan Lifepack untuk Anda
Kelompok Orang Berisiko
Orang dengan hipersensitivitas terhadap Klorfeniramin Maleat sebaiknya tidak mengonsumsi obat tersebut. termasuk juga bagi para penderita asma akut, anak-anak yang berusia kurang dari 2 tahun, bayi yang baru saja lahir serta bayi prematur.
Selain itu, pasien dengan kondisi seperti hamil, menyusui, gangguan hati, ginjal, epilepsi, hipertensi serta menderita glaukoma sebaiknya berkonsultasi lebih dulu dengan dokter. (Baca juga 9 Makanan Ibu Menyusui yang Mempengaruhi Kecerdasan Bayi)
5 Alasan Beli Obat di Lifepack
Efek Samping
Efek samping yang ditimbulkan oleh Klorfeniramin Maleat cenderung berupa gejala ringan seperti pusing, mengantuk mual, sembelit serta penglihatan kabur. Namun, tidak semua pasien mengalami gejala tersebut ada pula pasien yang tidak mengalami gejala sama sekali.
Jika Anda justru mengalami gejala yang lebih buruk seperti kejang, perubahan mood, telinga berdenging, pendarahan atau sebagainya, maka segeralah menghubungi dokter.
Cara Konsumsi
Untuk mendapatkan hasil terbaik sebaiknya Anda mengonsumsi obat ini secara teratur dan sesuai dengan dosis yang dianjurkan. Klorfeniramin Maleat dapat dikonsumsi tanpa makan lebih dulu sehingga lebih praktis. Bahkan jika dirasa perlu, Anda bisa membuat jadwal minum obat agar lebih teratur.
Karena obat ini bisa menyebabkan Anda pusing dan mengantuk maka sangat disarankan untuk tidak mengemudikan kendaraan setelah mengonsumsi Klorfeniramin Maleat. Pada pasien yang sudah lansia ada kemungkinan jika efek samping dari Klorfeniramin Maleat akan lebih terasa karena faktor usia. Sedangkan pada anak-anak akan cenderung keresahan/kegelisahan sehingga anak yang mengonsumsi obat ini haruslah sudah cukup umur serta dalam kondisi yang baik.
Jaminan Lifepack untuk Anda
Demikian informasi seputar kandungan Klorfeniramin Maleat. Konsultasikan dengan dokter sebelum menggunakan obat-obatan, vitamin, atau suplemen apapun. Dapatkan informasi dan kebutuhan kesehatan Anda hanya di Apotek Lifepack.
Ingin konsultasi dokter dan tebus obat resep?
Nikmati kemudahan konsultasi GRATIS dengan tim dokter berpengalaman Apotek Lifepack. Sampaikan keluhan dan kebutuhan obat Anda langsung ke dokter kami melalui WhatsApp di nomor 0811 1062 5888 atau melalui link berikut.
5 Alasan Beli Obat di Lifepack
Dengan layanan digital Apotek Lifepack yang telah terintegrasi, Anda tidak perlu lagi antre ketika menebus resep obat. Apoteker kami akan membantu memvalidasi resep Anda. Layanan tebus resep akan sangat membantu kebutuhan obat rutin pasien kronis.
Apa Itu Apotek Lifepack?
Apotek Lifepack menyediakan beragam obat bebas, obat rutin, suplemen, hingga alat kesehatan dengan harga hemat, produk original berlisensi BPOM, dan gratis ongkir se-Indonesia. Layanan Lifepack tersedia secara online maupun offline. Dapatkan konsultasi dokter gratis dan program prioritas obat rutin secara khusus di layanan online kami.
Kunjungi juga apotek offline kami di berbagai kota besar. Jakarta di alamat Infinia Park, Jl. Dr. Saharjo No.45, Manggarai, Tebet. Sedangkan Surabaya di Jl. Raya Manyar 11 F, Menur Pumpungan. Untuk warga Bandung, Anda juga bisa membeli obat di Apotek Lifepack Bandung di Jl. Abdul Rahman Saleh Nomor 1A Ruko D, Cicendo. Nantikan kehadiran Apotek Lifepack di kota-kota besar Indonesia lainnya.
Jangan ragu juga untuk hubungi WhatsApp di nomor 0811 1062 5888 untuk beli obat, tebus resep, layanan konsultasi, dan lain-lainnya. Tim Asisten Apoteker kami akan membalas pesan Anda pada jadwal operasional, yaitu hari Senin – Minggu, pukul 07.00 – 23.00. Dapatkan informasi Apotek Lifepack lebih lanjut di sini.