Ditinjau oleh: dr. Denny Archiando
Gangguan endometriosis merupakan gangguan yang menyerang bagian rahim wanita. Biasanya penderitanya mengalami gangguan berupa tumbuhnya jaringan yang seharusnya berada di bagian dinding rahim justru tumbuh di luar rahim. Jaringan endometrium yang tumbuh di luar rahim ini dapat tumbuh di usus, indung telur, vagina, tuba falopi hingga rektum yang merupakan bagian akhir usus yang berhubungan ke anus.
Kondisi endometriosis ditandai dengan rasa nyeri akibat penebalan yang terjadi terhadap jaringan tersebut di luar Rahim. Penebalan terjadi sebelum menstruasi. Bedanya, jaringan endometrium di dalam Rahim akan meluruh ketika menstruasi, namun endometrium di luar Rahim tidak dapat meluruh ketika menstruasi. Hal ini akan menimbulkan rasa nyeri di tubuh bahkan menyebabkan kemandulan.
Penyebab Endometriosis
Meski penyebab pasti dari gangguan ini belum dapat diketahui dengan jelas oleh para ahli kesehatan, namun ada beberapa faktor yang diduga menjadi penyebab endometriosis. Berikut faktor penyebabnya:
1. Gangguan terhadap sistem kekebalan tubuh
Sistem imun yang terganggu dapat menyebabkan sistem kekebalan tubuh gagal untuk menghancurkan sel endometrium yang tumbuh di luar Rahim.
2. Perpindahan sel endometrium
Ketika sel endometrium mengalami perpindahan dari luar Rahim, maka hal ini dapat menyebabkan timbulnya gangguan endometriosis. Sel endometrium sendiri dapat berpindah ke bagian tubuh lain melalui sistem limfatik hingga darah.
Jaminan Lifepack untuk Anda
3. Retrograde Menstruation
Darah menstruasi ada kalanya mengalami gangguan dengan mengalir ke arah sebaliknya dari yang seharusnya. Darah menstruasi yang seharusnya mengalir keluar melalui vagina justru berbalik arah ke atas masuk ke tuba falopi (saluran indung telur).
Ketika terjadi perpindahan aliran darah menstruasi, maka sel endometrium yang seharusnya terbuang ke luar justru menempel pada dinding panggul maupun permukaan pada organ panggul. Sel yang menempel pada dinding panggul ini kemudian dapat terus tumbuh. Akibatnya adalah sel ini dapat menebal hingga menyebabkan terjadinya pendarahan ketika siklus menstruasi.
5 Alasan Beli Obat di Lifepack
4. Sel yang belum matang mengalami perubahan
Pengaruh hormone estrogen dapat mempengaruhi sel yang belum matang dalam tubuh berubah menjadi sel endometrium.
5. Peninggalan prosedur bedah cesar
Bedah histerektomi dan cesar berisiko menyebabkan adanya sel endometrium tertinggal dan menempel pada bekas area sayatan.
Faktor Risiko
Menurut CDC, terdapat beberapa faktor yang meningkatkan risiko seseorang untuk terkena endometriosis, yaitu:
- Menstruasi pertama di usia yang sangat muda
- Panjang siklus menstruasi yang lebih pendek
- Tinggi badan yang melebihi tinggi rata-rata pada umumnya
- Konsumsi alkohol
- Konsumsi makanan dan minuman yang mengandung kafein
Gejala Gangguan yang Dirasakan
Pada wanita yang mengalami kondisi ini akan merasakan beberapa gejala pada tubuhnya seperti:
Jaminan Lifepack untuk Anda
- Volume darah ketika menstruasi terlalu banyak dan cenderung tidak normal
- Rasa sakit dan nyeri ketika sedang buang air kecil dan buang air besar
- Bagian panggul dan perut bagian bawah terasa nyeri terutama ketika menstruasi
Pengobatan Penyakit
Jika mengalami kondisi ini sebaiknya Anda segera memeriksakan diri ke dokter untuk mendapat penanganan. Untuk mengobati gangguan ini akan bergantung kepada tingkat keparahan ataupun keinginan wanita tersebut ingin memiliki anak. Berikut pengobatan yang umum dipilih:
- Terapi hormone berfungsi untuk menghentikan produksi hormone estrogen
- Menjalani prosedur operasi seperti histerektomi, laparoskopi, hingga laparotomy
- Diberi obat antiinflamasi non steroid (OAINS)
Salah satu produk obat yang dapat membantu mengatasi endometriosis adalah Provera 100 mg. Penggunaan obat harus berdasarkan resep dokter.
5 Alasan Beli Obat di Lifepack
Cara Agar Wanita dengan Gangguan Endometriosis Tetap Dapat Hamil
1. Inseminasi buatan
Cara ini merupakan upaya memperoleh keturunan bagi wanita yang hanya mengalami gangguan ringan. Selain itu, kondisi tuba falopi yang masih normal serta kualitas sperma pasangan yang baik juga cocok menggunakan upaya inseminasi buatan.
2. In vitro fertilization atau bayi tabung
Bayi tabung merupakan cara apabila inseminasi buatan tidak berhasil. Meski begitu, bayi tabung umumnya akan langsung disarankan bagi wanita dengan kondisi endometriosis telah memasuki stadium 3 atau 4 serta berusia lebih dari 35 tahun.
Demikian informasi seputar apa saja penyebab endometriosis dan bagaimana caranya agar penderita endometriosis tetap bisa hamil. Karena tergolong ke dalam obat keras, obat-obatan untuk pasien penderita endometriosis hanya bisa didapatkan melalui konsultasi dokter dengan obat resep. Dapatkan informasi dan kebutuhan kesehatan Anda hanya di Apotek Lifepack.
Ingin konsultasi dokter dan tebus obat resep?
Nikmati kemudahan konsultasi GRATIS dengan tim dokter berpengalaman Apotek Lifepack. Sampaikan keluhan dan kebutuhan obat Anda langsung ke dokter kami melalui WhatsApp di nomor 0811 1062 5888 atau melalui link berikut.
Jaminan Lifepack untuk Anda
Dengan layanan digital Apotek Lifepack yang telah terintegrasi, Anda tidak perlu lagi antre ketika menebus resep obat. Apoteker kami akan membantu memvalidasi resep Anda. Layanan tebus resep akan sangat membantu kebutuhan obat rutin pasien kronis.
Apa Itu Apotek Lifepack?
Apotek Lifepack menyediakan beragam obat bebas, obat rutin, suplemen, hingga alat kesehatan dengan harga hemat, produk original berlisensi BPOM, dan gratis ongkir se-Indonesia. Layanan Lifepack tersedia secara online maupun offline. Dapatkan konsultasi dokter gratis dan program prioritas obat rutin secara khusus di layanan online kami.
5 Alasan Beli Obat di Lifepack
Kunjungi juga apotek offline kami di berbagai kota besar. Jakarta di alamat Infinia Park, Jl. Dr. Saharjo No.45, Manggarai, Tebet. Sedangkan Surabaya di Jl. Raya Manyar 11 F, Menur Pumpungan. Untuk warga Bandung, Anda juga bisa membeli obat di Apotek Lifepack Bandung di Jl. Abdul Rahman Saleh Nomor 1A Ruko D, Cicendo. Nantikan kehadiran Apotek Lifepack di kota-kota besar Indonesia lainnya.
Jangan ragu juga untuk hubungi WhatsApp di nomor 0811 1062 5888 untuk beli obat, tebus resep, layanan konsultasi, dan lain-lainnya. Tim Asisten Apoteker kami akan membalas pesan Anda pada jadwal operasional, yaitu hari Senin – Minggu, pukul 07.00 – 23.00. Dapatkan informasi Apotek Lifepack lebih lanjut di sini.