Ditinjau oleh: dr. Denny Archiando
Infeksi merupakan hal yang dapat menyerang bagian tubuh manapun termasuk saluran pernapasan. Saluran pernapasan terbagi menjadi dua, yaitu saluran napas atas dan saluran napas bawah. Tahukah Anda bahwa infeksi saluran pernapasan bawah merupakan penyakit yang berbahaya?
Simak informasi yang telah tim Lifepack rangkum mengenai infeksi saluran pernapasan bawah berikut ini.
Apa Itu Penyakit Infeksi Saluran Pernapasan Bawah?
Infeksi saluran pernapasan adalah tiga penyebab utama kematian dan kecacatan pada anak-anak dan orang dewasa. Infeksi saluran pernapasan bawah atau Lower Respiratory Tract Infections (LRI/LRTI) menyerang beberapa organ meliputi trakea (batang tenggorokan), bronkus, bronkiolus, dan paru-paru. Penyakit ini terdiri dari beberapa penyakit, yaitu bronkitis, bronkiolitis, dan pneumonia.
Bronkitis
Bronkitis merupakan salah satu penyakit yang tergolong ke dalam infeksi saluran pernapasan bawah. Penyakit ini terjadi ketika saluran udara paru membengkak dan menghasilkan lendir. Jenis bronkitis yang biasa terjadi adalah bronkitis akut. Salah satu obat yang dapat membantu mengatasi penyakit bronkitis adalah Meptin Syrup.
Biasanya bronkitis akut ditandai dengan beberapa gejala, yaitu batuk dengan dan tanpa lendir, sakit dada, fatigue (mudah kelelahan), sakit kepala ringan, tubuh terasa ringan, mata berair dan sakit tenggorokan. Biasanya gejala tersebut berlangsung kurang dari tiga minggu.
Jaminan Lifepack untuk Anda
Bronkiolitis
Bronkiolitis adalah infeksi sel epitel bronkial dan bronkiolus dengan peradangan dan edema yang mengakibatkan obstruksi jalan napas (tersumbatnya jalan napas). Gejala dari penyakit ini dapat berupa batuk, mengi, takipnea, dan gangguan pernapasan.
Pneumonia
Pneumonia adalah infeksi pernapasan akut yang menyerang paru-paru. Ketika terjadi pneumonia, alveoli pada tubuh dipenuhi dengan nanah dan cairan, yang membuat pernafasan terasa menyakitkan dan membatasi asupan oksigen.
5 Alasan Beli Obat di Lifepack
Pneumonia disebabkan oleh beberapa bakteri dan virus, yaitu bakteri Streptococcus pneumoniae (penyebab paling sering pada pneumonia anak), bakteri Haemophilus influenzae tipe b (Hib), virus syncytial pernapasan (penyebab pneumonia akibat virus yang paling sering), dan Pneumocystis jiroveci.
Bahaya Infeksi Saluran Pernapasan Bawah
Menurut WHO, infeksi saluran pernapasan bawah diperkirakan menyebabkan hampir 4 juta kematian setiap tahun dan merupakan penyebab kematian utama pada anak-anak dan dapat menimbulkan penyakit pernapasan kronis di kemudian hari.
Selain itu angka kematian pada Infeksi Saluran Pernapasan Bawah lebih tinggi daripada HIV, tuberkulosis, dan malaria. Penyakit ini juga menjadi 98% penyebab dari Infeksi Saluran Pernapasan Akut (ISPA).
Demikian informasi seputar beberapa penyakit infeksi saluran pernapasan bawah. Karena tergolong ke dalam obat keras, obat-obatan untuk pasien penderita hanya bisa didapatkan melalui konsultasi dokter dengan obat resep. Dapatkan informasi dan kebutuhan kesehatan Anda hanya di Apotek Lifepack.
Jaminan Lifepack untuk Anda
Ingin konsultasi dokter dan tebus obat resep?
Nikmati kemudahan konsultasi GRATIS dengan tim dokter berpengalaman Apotek Lifepack. Sampaikan keluhan dan kebutuhan obat Anda langsung ke dokter kami melalui WhatsApp di nomor 0811 1062 5888 atau melalui link berikut.
Dengan layanan digital Apotek Lifepack yang telah terintegrasi, Anda tidak perlu lagi antre ketika menebus resep obat. Apoteker kami akan membantu memvalidasi resep Anda. Layanan tebus resep akan sangat membantu kebutuhan obat rutin pasien kronis.
5 Alasan Beli Obat di Lifepack
Apa Itu Apotek Lifepack?
Apotek Lifepack menyediakan beragam obat bebas, obat rutin, suplemen, hingga alat kesehatan dengan harga hemat, produk original berlisensi BPOM, dan gratis ongkir se-Indonesia. Layanan Lifepack tersedia secara online maupun offline. Dapatkan konsultasi dokter gratis dan program prioritas obat rutin secara khusus di layanan online kami.
Kunjungi juga apotek offline kami di berbagai kota besar. Jakarta di alamat Infinia Park, Jl. Dr. Saharjo No.45, Manggarai, Tebet. Sedangkan Surabaya di Jl. Raya Manyar 11 F, Menur Pumpungan. Untuk warga Bandung, Anda juga bisa membeli obat di Apotek Lifepack Bandung di Jl. Abdul Rahman Saleh Nomor 1A Ruko D, Cicendo. Nantikan kehadiran Apotek Lifepack di kota-kota besar Indonesia lainnya.
Jangan ragu juga untuk hubungi WhatsApp di nomor 0811 1062 5888 untuk beli obat, tebus resep, layanan konsultasi, dan lain-lainnya. Tim Asisten Apoteker kami akan membalas pesan Anda pada jadwal operasional, yaitu hari Senin – Minggu, pukul 07.00 – 23.00. Dapatkan informasi Apotek Lifepack lebih lanjut di sini.