Terdapat berbagai macam obat kuat untuk meningkatkan performa pria ketika berhubungan seksual. Selain dapat meningkatkan performa, tentunya obat kuat juga dapat meningkatkan kepuasan saat melakukan aktivitas seksual. Hal ini tentu sangat diinginkan oleh banyak pria. Namun pada beberapa kasus seperti disfungsi ereksi dapat mempengaruhi ketahanan pria dalam berhubungan seksual.
Berikut beberapa obat kuat untuk meningkatkan stamina pria ketika berhubungan seksual.
Obat Medis
Sildenafil
Sildenafil merupakan obat yang biasa digunakan dalam mengatasi disfungsi ereksi, hipertensi pulmonal atau impotensi. Obat ini bekerja dengan menghambat enzim phosphodiesterase-5 (PDE5), sehingga mengendurkan otot polos pada penis dan paru-paru dan meningkatkan aliran darah. Anda dapat membeli Sildenafil Novell 50 mg – 4 Tablet – Mengatasi Impotensi dan Hipertensi pulmonal (Rp161.700) dengan menggunakan resep dokter.
Tadalafil
Selain sildenafil, terdapat obat tadalafil yang juga dapat diperuntukkan untuk mengatasi disfungsi ereksi dan impotensi. Selain itu obat ini juga dapat mengatasi pembesaran kelenjar prostat (benign prostatic hyperplasia).
Vardenafil
Vardenafil merupakan obat yang juga dapat Anda jadikan sebagai opsi untuk mengatasi disfungsi ereksi dan impotensi. Obat ini bekerja dengan meningkatkan aliran darah ke penis untuk mempertahankan ereksi pada pria.
Avanafil
Avanafil memiliki fungsi dan cara kerja yang sama dengan vardenafil. Obat ini dapat digunakan untuk mengatasi disfungsi ereksi dan impotensi. Obat ini bekerja dengan meningkatkan aliran darah ke penis sehingga ereksi dapat terjadi lebih lama.
Jaminan Lifepack untuk Anda
Meskipun banyak sekali obat-obatan untuk memperkuat stamina pria ketika berhubungan seksual, Anda perlu ingat bahwa sebaiknya penggunaan obat-obatan tersebut dikonsultasikan terlebih dahulu dengan dokter. Hal ini untuk mencegah terjadinya hal-hal buruk yang diakibatkan konsumsi obat terutama ketika Anda tidak mengetahui kondisi tubuh Anda yang sebenarnya.
Obat Alami
Selain obat-obatan medis, tersedia juga bahan-bahan alami yang dapat Anda jadikan sebagai obat kuat. Berikut beberapa bahan alami yang dapat Anda coba sebelum melakukan aktivitas seksual.
5 Alasan Beli Obat di Lifepack
Ginseng
Dalam praktik medis tradisional Tiongkok, ginseng merupakan salah satu bahan alami yang dikonsumsi untuk meningkatkan stamina ketika berhubungan seksual. Menurut sebuah penelitian, ginseng disebut dapat digunakan untuk mengatasi disfungsi ereksi dan meningkatkan kepuasan seksual.
Pasak Bumi
Pasak bumi telah lama diyakini dapat mengatasi disfungsi ereksi pada pria. Tanaman yang satu ini dapat meningkatkan kesuburan, menurunkan stres, dan meningkatkan stamina pria ketika berhubungan seksual. Selain itu pasak bumi juga dapat meningkatkan libido pada pria, sehingga aktivitas seksual lebih bergairah,
Ginkgo Biloba
Ginkgo biloba telah dikenal akan khasiatnya terhadap kesehatan tubuh, salah satunya juga pada kesehatan reproduksi. Ginkgo biloba bekerja dengan meningkatkan aliran darah sehingga ereksi dapat bertahan lebih lama pada pria.
Akar Maca
Akar maca atau maca root memiliki banyak manfaat terhadap kesehatan. Akar maca dapat meningkatkan stamina dan kesuburan pria. Sehingga aktivitas seksual lebih bergairah dan memuaskan.
Jaminan Lifepack untuk Anda
Itulah berbagai macam obat kuat yang dapat Anda coba. Ingin berkonsultasi lebih lanjut mengenai kesehatan? Unduh aplikasi Lifepack yang tersedia di Google Play Store dan App Store. Dapatkan kemudahan tebus resep obat dimanapun dan kapanpun.