fbpx
Beranda › Hidup Sehat › Manfaat Bermain Catur untuk Kesehatan Otak

Bermain catur bukan hanya menjadi kegiatan favorit saat mengisi waktu luang, namun juga bermanfaat untuk kesehatan otak dan mental. Saat bermain catur, Anda bukan hanya mengasah otak untuk berpikir strategis namun juga melatih kemampuan untuk melihat perspektif dari lawan main. Apa saja manfaat bermain catur untuk otak dan adakah efek sampingnya? Simak dalam ulasan berikut.

manfaat bermain catur untuk otak

Manfaat Bermain Catur untuk Kesehatan Otak

Catur adalah permainan yang bisa dimainkan di mana saja, baik saat Anda bersantai di rumah maupun ketika berkumpul bersama teman-teman atau di waktu istirahat kantor. Permainan ini digemari oleh berbagai kalangan dan bahkan populer hingga kejuaraan dunia.

Dalam bermain catur, Anda perlu menggerakkan pion catur dengan tujuan akhir menyelesaikan skak atau skakmat terhadap pion raja. Untuk mencapai kemenangan tersebut, Anda perlu mengantisipasi apa langkah lawan selanjutnya. Cara ini dapat dicapai dengan memahami sudut pandang dan pemikiran seseorang agar bisa memprediksi langkah yang akan diambil lawan dalam posisi tersebut.

Para peneliti perilaku mengungkapkan bahwa permainan catur dapat membangun empati dan hubungan sosial yang sehat antar sesama. Bermain catur juga dapat membantu membentuk empati pada anak-anak yang sejak dini diajarkan bermain catur.

Untuk itulah permainan catur dianggap bukan hanya permainan yang dapat memberikan rasa rileks, namun juga bermanfaat bagi kesehatan otak. Beberapa manfaat bermain catur untuk otak antara lain:

Meningkatkan Daya Ingat

Dalam bermain catur, Anda perlu menghafal berbagai kombinasi gerakan dan hasil dari gerakan tersebut. Dilansir dari Healthline, pemain catur berpengalaman menunjukkan kinerja lebih tinggi terkait jenis ingatan tertentu, yaitu memori pendengaran. Ini adalah kemampuan seseorang mengingat informasi dari apa yang ia dengar.

Jaminan Lifepack untuk Anda

Dalam sebuah percobaan, para peneliti membandingkan kemampuan mengingat pemain catur profesional dengan orang yang tidak memiliki pengalaman bermain catur. Mereka menemukan bahwa para pemain catur secara signifikan memiliki kemampuan mengingat daftar kata-kata yang mereka dengar dengan lebih baik jika dibandingkan orang-orang yang belum pernah bermain catur.

Selain memori pendengaran yang lebih baik, pemain catur ahli juga memiliki kemampuan mengingat dan mengenali pola visual yang lebih baik dari rata-rata. Para peneliti menduga hal ini berasal dari kemampuan menghafal posisi catur yang kompleks.

5 Alasan Beli Obat di Lifepack

Catur meningkatkan kreativitas

Manfaat lain bermain catur untuk otak adalah dapat meningkatkan kreativitas. Sebuah penelitian di India menguji dua kelompok dimana satu kelompok bermain catur sementara kelompok lainnya tidak.

Dalam tes tersebut siswa diminta menyebutkan kegunaan alternatif dari benda-benda umum dan menafsirkan pola dan makna dalam bentuk abstrak. Hasilnya, siswa yang bermain catur mendapat nilai lebih tinggi dalam ujian. Para peneliti menyimpulkan bahwa catur meningkatkan kemampuan siswa dalam melatih pemikiran divergen dan kreatif.

Meningkatkan keterampilan perencanaan

Salah satu manfaat bermain catur untuk otak adalah membantu Anda dalam meningkatkan keterampilan perencanaan. Saat bermain catur, Anda mungkin akan berkontemplasi mempertimbangkan peluang keberhasilan dari setiap gerakan dan memprediksi langkah lawan berikutnya.

Kebiasaan berpikir ini dapat membantu pemain catur dalam merencanakan sesuatu. Sebuah penelitian menunjukkan bahwa orang-orang yang rutin bermain catur memiliki kemampuan perencanaan lebih baik daripada kelompok yang tidak bermain catur.

Jaminan Lifepack untuk Anda

konsultasi-psikiater

Membantu mencegah demensia

Dalam tinjauan penelitian tahun 2019, para peneliti mengungkapkan bermain catur dapat melatih kemampuan fleksibilitas mental yang kompleks dan dapat membantu melindungi kelompok lansia dari demensia. Bermain catur mengasah daya ingat, melatih perhitungan dan meningkatkan keterampilan visual-spasial serta melatih kemampuan berpikir kritis sehingga dapat membantu mengurangi penurunan kognitif dan menunda efek demensia seiring bertambahnya usia.

5 Alasan Beli Obat di Lifepack

Meredakan gejala ADHD

Manfaat lain dari bermain catur untuk kesehatan otak adalah meredakan gejala ADHD. Dalam sebuah penelitian tahun 2016 yang melibatkan 100 anak usia sekolah dengan gangguan ADHD, para peneliti memasukkan permainan catur secara teratur dalam regimen pengobatannya. Hasilnya, siswa yang terlibat dalam metode pengobatan ini mengalami penurunan sebesar 41 persen dalam hal kurangnya perhatian dan aktivitas berlebihan setelah menjalani pengobatan.

Adakah Efek Samping dari Bermain Catur untuk Kesehatan Otak?

Di balik berbagai manfaat bermain catur bagi kesehatan otak, permainan ini juga dapat memiliki efek samping. Bermain catur berlebihan dapat memicu stres berkepanjangan, terlebih bagi Anda yang mengikuti kompetisi atau kejuaraan.

Di sisi lain, meskipun catur dikenal dapat mengasah otak, sebuah penelitian menyebutkan bahwa bermain catur sebenarnya tidak menunjukkan pengaruh signifikan pada perolehan akademik terutama di nilai matematika dan penyelesaian masalah. Para peneliti mengungkapkan bahwa permainan catur menunjukkan hasil beragam terhadap nilai ujian. Bagi para orang tua yang melatih anak bermain catur agar mendapatkan perolehan akademik yang lebih baik sebaiknya mulai pertimbangkan kembali strategi tersebut.

Bermain catur memiliki banyak manfaat bagi kesehatan otak, namun hindari bermain catur berlebihan hingga mengganggu kesehatan mental Anda. Saat bermain catur, Anda juga perlu berlatih mengenai sportivitas dan manajemen waktu yang baik sehingga bermain catur tidak mengganggu aktivitas Anda sehari-hari.

Jaminan Lifepack untuk Anda

Demikian informasi seputar manfaat bermain catur untuk kesehatan otak. Karena tergolong ke dalam obat keras, obat-obatan kesehatan mental hanya bisa didapatkan melalui konsultasi dokter dengan obat resep. Dapatkan informasi dan kebutuhan kesehatan Anda hanya di Apotek Lifepack.

Ingin konsultasi dokter dan tebus obat resep?

Nikmati kemudahan konsultasi GRATIS dengan tim dokter berpengalaman Apotek Lifepack. Sampaikan keluhan dan kebutuhan obat Anda langsung ke dokter kami melalui WhatsApp di nomor 0811 1062 5888 atau melalui link berikut.

5 Alasan Beli Obat di Lifepack

Dengan layanan digital Apotek Lifepack yang telah terintegrasi, Anda tidak perlu lagi antre ketika menebus resep obat. Apoteker kami akan membantu memvalidasi resep Anda. Layanan tebus resep akan sangat membantu kebutuhan obat rutin pasien kronis.

Apa Itu Apotek Lifepack?

Apotek Lifepack menyediakan beragam obat bebas, obat rutin, suplemen, hingga alat kesehatan dengan harga hemat, produk original berlisensi BPOM, dan gratis ongkir se-Indonesia. Layanan Lifepack tersedia secara online maupun offline. Dapatkan konsultasi dokter gratis dan program prioritas obat rutin secara khusus di layanan online kami.

Kunjungi juga apotek offline kami di berbagai kota besar. Jakarta di alamat Infinia Park, Jl. Dr. Saharjo No.45, Manggarai, Tebet. Sedangkan Surabaya di Jl. Raya Manyar 11 F, Menur Pumpungan. Untuk warga Bandung, Anda juga bisa membeli obat di Apotek Lifepack Bandung di Jl. Abdul Rahman Saleh Nomor 1A Ruko D, Cicendo. Nantikan kehadiran Apotek Lifepack di kota-kota besar Indonesia lainnya.Apabila ada pertanyaan lebih lanjut, jangan ragu untuk hubungi WhatsApp di nomor 0811 1062 5888, Tim Asisten Apoteker kami akan membalas pesan Anda pada jadwal operasional, yaitu hari Senin – Minggu, pukul 07.00 – 23.00. Dapatkan informasi Apotek Lifepack lebih lanjut di sini.

Konsultasi Bersama Dokter kami secara Gratis, dan Dapatkan Resep Obat anda

Konsultasi Sekarang

Referensi

Pertanyaan Seputar Lifepack

+

Apa itu Lifepack?

+

Apa yang membuat Lifepack berbeda dengan yang lain?

+

Apa saja metode pembayaran yang tersedia di Lifepack?

+

Berapa lama pengiriman obat saya?

+

Dokter spesialis apa saja yang tersedia di Lifepack?

Konsultasi Bersama Dokter kami secara Gratis, dan Dapatkan Resep Obat Anda

Yuk, segera

Konsultasi Sekarang

Konsultasi mobile Bersama Dokter kami secara Gratis, dan Dapatkan Resep Obat anda

Konsultasi Sekarang

Jaminan Lifepack untuk Anda

100% Obat Asli

Semua produk yang kami jual dijamin asli dan kualitas terbaik.

Dijamin Lebih Murah

Kami menjamin akan mengembalikan uang dari selisih perbedaan harga.

Gratis Ongkir

Tak perlu antre. Kami kirim ke alamat Anda. GRATIS!

5 Alasan Beli Obat di Lifepack

Kebersihan Apotek Selalu Terjaga

Apoteker selalu dicek suhu badannya

Apoteker selalu menggunakan Sanitizer

Kemasan obat praktis dan aman

Pengiriman dilakukan tanpa kontak langsung

Artikel Terkait

Sering Merasa Cemas dan Susah Tidur? Jangan Diabaikan!

Hidup Sehat   23/02/2024
manfaat me time bagi mental

Manfaat Me Time bagi Kesehatan Mental

Hidup Sehat   30/12/2023
pengaruh perselingkuhan orang tua bagi mental anak

Pengaruh Perselingkuhan Orang Tua bagi Mental Anak

Hidup Sehat   29/12/2023
efek perselingkuhan bagi mental

Efek Perselingkuhan bagi Kesehatan Mental

Hidup Sehat   28/12/2023
kondisi mental orangtua berpengaruh ke anak

Kondisi Mental Orang Tua Berpengaruh ke Kesehatan Anak

Hidup Sehat   27/12/2023

Tebus Obat Tak Perlu Antre Lagi

Dapatkan atau Upload resep, obat siap dikirim ke lokasi Anda

Chat via Whatsapp

Respon Cepat, Jawaban Akurat

Download Aplikasi

Obat Dijamin Asli, Lengkap dan Murah

Pelajari Lebih Lanjut

Metode Pembayaran

metode pembayaran

Partner Pengiriman