fbpx
Beranda › Hidup Sehat › 4 Makanan yang Sebaiknya Dihindari Saat Buka Puasa

Berbuka puasa merupakan waktu yang dinanti-nanti setelah berpuasa seharian penuh. Seringkali, berpuasa membuat keinginan untuk makan dan minum meningkat, bahkan sebagian orang bisa menjadi hilang kendali saat berbuka. Tetapi menjaga asupan makanan saat berbuka puasa adalah hal wajib yang harus dilakukan demi kesehatan. Setelah berpuasa kurang lebih 12 jam, perut yang kosong harus diberikan nutrisi yang tepat dan seimbang. Jangan khawatir, Lifepack akan memberikan 4 makanan yang sebaiknya dihindari saat buka puasa.

makanan yang sebaiknya dihindari saat buka puasa

1. Makanan gorengan yang berlemak

Makanan yang digoreng pada umumnya mengandung persentase tinggi minyak yang akan menumpuk menjadi lemak. Kadar lemak memang diperlukan tubuh untuk mendapatkan energi namun jenis lemak yang salah justru akan menimbulkan masalah kesehatan. 

Pada umumnya, makanan gorengan mengandung lemak jahat yang biasa disebut sebagai lemak jenuh dan lemak trans. Lemak jahat ini akan meningkatkan kadar kolesterol di dalam tubuh.

Kolesterol tinggi dapat menyebabkan gangguan jantung dan naiknya asam lambung. Di samping itu, makanan yang digoreng juga memiliki jumlah kalori yang sangat besar. Kalori besar akan disimpan di dalam tubuh sebagai lemak yang meningkatkan berat badan. Tentunya, peningkatan berat badan juga akan berdampak kepada risiko kesehatan seperti diabetes.

Beberapa makanan yang mengandung lemak jenuh tinggi:

  • Segala jenis daging berlemak
  • Produk olahan daging, termasuk sosis
  • Mentega
  • Keju, terutama cheddar
  • Camilan gurih ringan, termasuk biskuit keju dan popcorn
  • Biskuit, kue, dan kue kering
  • Makanan apapun yang digoreng dengan minyak kelapa sawit

Anda bisa memilih menu makanan yang telah diolah secara dikukus, dibakar, atau dipanggang. Konsumsi makanan yang tidak akan mudah dicerna oleh tubuh Anda.

Jaminan Lifepack untuk Anda

2. Makanan yang mengandung banyak garam

Garam atau natrium dapat membuat tubuh dehidrasi dan mengurangi kemampuan tubuh untuk menyerap cairan. Sehingga, tubuh akan justru semakin dehidrasi ketika Anda berbuka puasa dengan makanan yang mengandung banyak garam.

Garam juga dapat meningkatkan tekanan darah secara instan. Kadar garam yang berlebihan di dalam darah akan menarik air dan meningkatkan volume darah sehingga tekanan darah meningkat. Bagi pasien hipertensi, berbuka dengan makanan kaya garam justru akan membuat tubuh kaget dan komplikasi.

5 Alasan Beli Obat di Lifepack

Beberapa makanan yang mengandung banyak garam yaitu:

  • Acar
  • Daging olahan seperti sosis dan bakso
  • Keju dan saus
  • Makan kaleng
  • Makanan berpengawet

Pada intinya, makanan yang diawetkan tidak baik untuk dijadikan menu berbuka. Pilihlah menu masakan yang dimasak menggunakan bahan-bahan segar.

3. Makanan yang mengandung banyak gula

Makanan dengan banyak gula dapat mengembalikan energi saat berbuka puasa. Namun, jenis makanan ini pada umumnya tidak memiliki gizi dan akan membakar energi secara cepat pula. Anda akan merasa kenyang dan berenergi secara instan namun juga akan segera merasa letih. 

Kandungan gula dapat melepaskan energi dengan sangat cepat dan dalam waktu singkat. Gula juga akan meningkatkan kadar gula darah Anda dengan cepat sehingga menyebabkan pelepasan besar insulin yang membuat Anda merasa lebih cepat lelah.

Jaminan Lifepack untuk Anda

Selain itu, makanan yang kaya akan gula dapat meningkatkan risiko diabetes. Pasien diabetes tidak mampu mengubah glukosa ke dalam sel dan menggunakannya sebagai energi karena sudah terlalu banyak mengonsumsi gula. Penderita diabetes bisa memilih opsi gula rendah kalori dari Tropicana Slim Classic – 50 sachet – Gula Rendah Kalori (Rp48.100).

Beberapa makanan yang memiliki terlalu banyak gula yaitu:

5 Alasan Beli Obat di Lifepack

  • Soft drink atau minuman ringan dan minuman soda
  • Saus tomat, barbeque, dan perisa lainnya
  • Buah kalengan
  • Susu nabati
  • Kopi-kopian manis

Anda bisa memilih makanan dengan gula alami yang tidak diproduksi secara sengaja oleh manusia. Salah satu contohnya adalah buah kurma. Kurma memiliki gula alami disebut fruktosa yang bahkan aman untuk dikonsumsi pengidap diabetes.

4. Makanan yang bersifat diuretik

Tahukah Anda jika sebagian makanan memiliki zat alami diuretik? Diuretik adalah zat yang akan meningkatkan jumlah urin untuk membantu tubuh Anda membuang kelebihan air dan garam yang terakumulasi. 

Diuretik sebenarnya akan sangat membantu jika Anda memiliki kondisi medis seperti gagal ginjal atau gagal jantung kongestif. Bahkan, makanan diuretik juga sering dimasukkan dalam obat yang digunakan untuk mengobati tekanan darah tinggi.

Namun, makanan yang bersifat diuretik justru tidak baik untuk mengembalikan cairan yang dibutuhkan tubuh setelah tidak minum seharian. 

Jaminan Lifepack untuk Anda

Beberapa makanan dan minuman yang bersifat diuretik yaitu:

  • Kafein
  • Cokelat
  • Teh hitam atau teh hijau

Sebaiknya pilihlah air putih atau minuman yang mengandung buah-buahan alami ketika berbuka.

5 Alasan Beli Obat di Lifepack

Sekian informasi seputar makanan yang sebaiknya dihindari saat buka puasa. Baca juga 8 Buah yang Bagus untuk Buka Puasa untuk mendapatkan rekomendasi cara berbuka dengan asupan nutrisi sehat dan tetap seimbang. Selain itu, dapatkan juga rekomendasi 15 Menu Berbuka Puasa yang Sehat dan Bergizi dari tim Lifepack.

Jagalah kesehatan di bulan Ramadhan bersama informasi lain seputar jenis perawatan penyakit lainnya di Apotek Lifepack. 

Konsultasi Bersama Dokter kami secara Gratis, dan Dapatkan Resep Obat anda

Konsultasi Sekarang

Pertanyaan Seputar Lifepack

+

Apa itu Lifepack?

+

Apa yang membuat Lifepack berbeda dengan yang lain?

+

Apa saja metode pembayaran yang tersedia di Lifepack?

+

Berapa lama pengiriman obat saya?

+

Dokter spesialis apa saja yang tersedia di Lifepack?

Konsultasi Bersama Dokter kami secara Gratis, dan Dapatkan Resep Obat Anda

Yuk, segera

Konsultasi Sekarang

Konsultasi mobile Bersama Dokter kami secara Gratis, dan Dapatkan Resep Obat anda

Konsultasi Sekarang

Jaminan Lifepack untuk Anda

100% Obat Asli

Semua produk yang kami jual dijamin asli dan kualitas terbaik.

Dijamin Lebih Murah

Kami menjamin akan mengembalikan uang dari selisih perbedaan harga.

Gratis Ongkir

Tak perlu antre. Kami kirim ke alamat Anda. GRATIS!

5 Alasan Beli Obat di Lifepack

Kebersihan Apotek Selalu Terjaga

Apoteker selalu dicek suhu badannya

Apoteker selalu menggunakan Sanitizer

Kemasan obat praktis dan aman

Pengiriman dilakukan tanpa kontak langsung

Artikel Terkait

Sering Merasa Cemas dan Susah Tidur? Jangan Diabaikan!

Hidup Sehat   23/02/2024
manfaat me time bagi mental

Manfaat Me Time bagi Kesehatan Mental

Hidup Sehat   30/12/2023
pengaruh perselingkuhan orang tua bagi mental anak

Pengaruh Perselingkuhan Orang Tua bagi Mental Anak

Hidup Sehat   29/12/2023
efek perselingkuhan bagi mental

Efek Perselingkuhan bagi Kesehatan Mental

Hidup Sehat   28/12/2023
kondisi mental orangtua berpengaruh ke anak

Kondisi Mental Orang Tua Berpengaruh ke Kesehatan Anak

Hidup Sehat   27/12/2023

Tebus Obat Tak Perlu Antre Lagi

Dapatkan atau Upload resep, obat siap dikirim ke lokasi Anda

Chat via Whatsapp

Respon Cepat, Jawaban Akurat

Download Aplikasi

Obat Dijamin Asli, Lengkap dan Murah

Pelajari Lebih Lanjut