Berbuka dengan yang manis dapat meningkatkan kadar gula dan energi setelah berbuka puasa seharian. Namun, menu yang dibuat dengan pemanis buatan justru harus dihindari karena dapat memunculkan masalah kesehatan. Beragam pilihan buah dapat Anda jadikan solusi untuk mendapatkan kesegaran sekaligus meningkatkan kesehatan setelah beraktivitas seharian. Berikut penjelasan dan rekomendasi 8 buah yang bagus untuk buka puasa. Simak artikelnya sampai habis dan kreasikan menu buka puasa Anda!
1. Semangka
Tidak seperti hari biasa, tubuh Anda memerlukan asupan air yang tinggi saat berbuka puasa di bulan Ramadhan. Cukupi kebutuhan kadar air dengan mengonsumsi semangka.
Semangka merupakan salah satu buah yang dapat mencegah dehidrasi. Selain itu, semangka juga rendah kalori dan sangat cocok untuk dimasukkan dalam diet penurunan berat badan. Anda tidak perlu takut merasakan terlalu kenyang saat berbuka dengan semangka.
Buah ini kaya akan Vitamin A, Vitamin B6, dan Vitamin C. Semangka juga mengandung zat likopen dan asam amino yang dapat membantu Anda memiliki kulit yang sehat dan kekebalan yang kuat.
2. Nanas
Selain merupakan buah yang lezat, buah nanas tepat untuk dimasukkan ke dalam menu berbuka puasa. Buah berwarna kuning ini dapat memberikan zat-zat yang dapat menjaga kesehatan pencernaan secara sekaligus.
Nanas kaya akan Vitamin C yang dapat meningkatkan imunitas tubuh serta mangan yang dapat menangkal radikal bebas sebagai antioksidan. Buah ini juga mengandung Vitamin B6, serat, zat besi, riboflavin, folat, tiamin, kalium, magnesium, dan asam pantotenat.
Jaminan Lifepack untuk Anda
Nanas sebagai pilihan berbuka puasa dapat membantu memperbaiki pencernaan, mengurangi peradangan, dan meredakan gejala radang sendi secara sekaligus. Baik dikonsumsi untuk lansia.
3. Pisang
Seperti yang Anda sudah ketahui, pisang dapat memberikan rasa kenyang yang tepat dan tidak berlebihan.Ini dikarenakan pisang memiliki kandungan karbohidrat dan gula yang cukup tinggi. Makan pisang setelah berpuasa dapat membantu meningkatkan gula darah, terutama jika Anda merasa sangat lelah setelah beraktivitas seharian.
5 Alasan Beli Obat di Lifepack
Pisang juga kaya serat yang beberapa di antaranya baik untuk bakteri usus Anda. Selain itu, pisang juga mengandung beberapa vitamin dan mineral seperti potasium, vitamin B6, dan vitamin C yang baik untuk tubuh.
Anda bisa mengkreasikan pisang ke berbagai menu. Salah satu menu dengan bahan dasar pisang yang pas untuk berbuka puasa adalah kolak yang manis dan segar.
4. Alpukat
Siapa sangka buah alpukat sangat bagus untuk berbuka puasa. Buah ini sangat rendah kalori, tapi kaya akan lemak omega-6 dan omega-3 yang sehat.
Alpukat juga penuh dengan antioksidan, mineral, dan vitamin termasuk vitamin K, vitamin B6, vitamin E, vitamin C, tembaga, kalium, dan folat.
Jaminan Lifepack untuk Anda
Di samping itu, alpukat memiliki sejumlah besar asam pantotenat, yang merupakan vitamin B kompleks baik untuk kesehatan darah dan jantung. Pantotenat dalam dosis tinggi juga dapat diolah tubuh untuk mendapatkan energi kembali setelah berpuasa penuh di siang hari.
5. Kurma
Buah yang satu ini sudah seringkali dijadikan makanan andalan saat berbuka puasa di bulan Ramadhan. Kurma merupakan sumber gula sederhana yang baik sehingga tubuh mendapatkan kembali energi yang turun setelah seharian berpuasa.
5 Alasan Beli Obat di Lifepack
Kurma adalah sumber serat makanan dan antioksidan yang baik. Antioksidan akan melindungi tubuh dari kerusakan sel-sel akibat radikal bebas saat proses metabolisme.
Buah yang banyak ditemukan di Timur Tengah ini juga kaya akan zat besi dan membantu menjaga kadar hemoglobin Anda. Sehingga efektif untuk melindungi diri dari anemia kekurangan darah atau hipotensi darah rendah yang akan membuat tubuh cenderung letih dan lesu.
6. Mangga
Satu potong buah mangga mengandung 257 gram kalium yang dapat memenuhi 25% kebutuhan vitamin A dan 76% vitamin C Anda. Konsumsi mangga menjadi pilihan tepat untuk mengembalikan vitamin yang hilang saat puasa.
Raja buah yang satu ini juga memiliki banyak serat dan merupakan salah satu sumber antioksidan yang baik untuk tubuh. Kandungan serat pada mangga membantu pencernaan secara alami yang memudahkan pembuangan sisa pencernaan.
Jaminan Lifepack untuk Anda
Selain itu, mangga juga kaya akan kalium. Kalium dapat membantu mengontrol detak jantung dan tekanan darah.
7. Anggur
Anggur memiliki vitamin dan antioksidan yang membuatnya sangat sehat untuk dikonsumsi saat berbuka puasa. Buah ini juga merupakan sumber vitamin C yang bagus karena dapat membantu sistem kekebalan tubuh Anda melawan infeksi bakteri dan virus.
5 Alasan Beli Obat di Lifepack
Anggur mungkin tidak terlalu tinggi kalori, tetapi secangkir pelet kecil manis ini mengandung 15 gram gula. Ini menjadikan anggur pilihan buah yang baik untuk buka puasa. Cairan manisnya akan membantu mengembalikan energi Anda.
Serat yang kaya di dalam anggur akan membantu menjaga kesehatan pencernaan Anda. Makan beberapa anggur sebelum menu utama dapat membantu mempersiapkan sistem pencernaan untuk mengolahnya kandungan yang lebih kompleks.
8. Lengkeng
Lengkeng juga merupakan sumber gula yang baik sehingga saat berbuka puasa dapat memberikan suplai gula ke tubuh secara instan.
Buah ini juga kaya akan serat yang dapat menjaga sistem pencernaan Anda berjalan lancar. Sama seperti anggur, konsumsi lengkeng akan membantu persiapan sistem pencernaan.
Jaminan Lifepack untuk Anda
Masukkan lengkeng ke dalam menu seperti es buah atau es teler agar terasa lebih menyegarkan.
Demikian 8 buah yang baik untuk buka puasa. Konsumsi buah-buahan ini juga baik untuk Anda yang sedang mengalami batuk dan flu ketika berpuasa. Imbangi asupan buah dengan obat-obatan batuk dan flu dari Lifepack. Redakan flu dan batuk yang tak kunjung sembuh dengan IKADRYL SIRUP 100 ML – Obat Flu / Pilek (Rp24.861).
5 Alasan Beli Obat di Lifepack
Ingin konsultasi seputar kesehatan saat berpuasa dengan dokter? Nikmati kemudahan konsultasi gratis dengan dokter umum dari Apotek Online Lifepack. Sampaikan keluhan dan pertanyaan Anda melalui WhatsApp di link ini.