[wpseo_breadcrumb]

Jenis-Jenis Penyakit Kronis: Gejala dan Pengobatannya

Jenis-Jenis Penyakit Kronis

Penyakit kronis kini dianggap menjadi penyebab utama kematian dan kecacatan di seluruh dunia. Definisi penyakit kronis menurut WHO (World Health Organization) adalah penyakit yang terjadi dengan durasi panjang, yang pada umumnya berkembang secara lambat, serta terjadi akibat faktor genetik, fisiologis, lingkungan dan perilaku. 

Faktanya, 80% orang dewasa yang berusia 65 tahun dan lebih tua memiliki setidaknya satu kondisi kronis. Sementara 68 persennya memiliki dua atau lebih penyakit kronis. 

Meski banyak diderita orangtua, tidak bisa dipungkiri penyakit kronis juga dapat menyerang seseorang sejak usia muda. Hal ini dapat terjadi akibat perubahan gaya hidup modern yang semakin tidak sehat. 

Penyakit kronis akan sangat mengganggu aktivitas hidup sehari-hari penderitanya. Mengenali lebih dalam penyakit kronis itu sendiri menjadi langkah awal untuk dapat mencegahnya terjadi. Berikut ini tim Lifepack merangkum penjelasan mengenai jenis-jenis penyakit kronis yang perlu Anda ketahui.

Jenis-Jenis Penyakit Kronis

  1. Gagal jantung

Gagal jantung adalah suatu kondisi yang terjadi ketika jantung tidak mampu lagi melakukan fungsinya untuk memompa darah dan oksigen secara memadai ke seluruh organ dalam tubuh. Penyakit ini mungkin membuat jantung Anda membengkak sehingga fungsinya terganggu. Hal-hal seperti mengonsumsi terlalu banyak alkohol, merokok, dan menggunakan obat-obatan terlarang dipercaya dapat merusak jantung Anda.

Jaminan Lifepack untuk Anda

Gejala gagal jantung yang mungkin muncul adalah sesak napas atau kesulitan bernapas, merasa lelah dan kaki lemas saat beraktivitas, pembengkakan pada pergelangan kaki, dan detak jantung cepat atau tidak teratur. 

Untuk menjaga agar penyakit tidak semakin parah, kebanyakan penderita gagal jantung perlu mengonsumsi obat-obatan yang diresepkan oleh dokter dan mengubah pola hidup menjadi lebih sehat. 

5 Alasan Beli Obat di Lifepack

Operasi juga mungkin dibutuhkan untuk untuk mengatasi masalah jantung yang disebabkan oleh masalah katup jantung atau pembuluh darah yang tersumbat. 

  1. Stroke

Stroke adalah kerusakan pada jaringan otak yang disebabkan oleh gangguan pada suplai darah yaitu terputusnya aliran darah ke bagian otak. Jaringan otak membutuhkan pasokan oksigen dan nutrisi yang cukup untuk menjaga sel-sel saraf dan bagian lain dari jaringannya tetap berfungsi dengan baik. Stroke dan penyakit jantung merupakan penyakit kardiovaskular utama. 

Gejala stroke yang mungkin muncul adalah mati rasa atau kelemahan wajah, kesulitan berbicara, penurunan penglihatan pada satu atau kedua mata, kesulitan untuk menelan, kehilangan keseimbangan atau kurang koordinasi, dan ketidakmampuan untuk menggerakkan bagian tubuh secara tiba-tiba. Jika Anda mengalami tanda gejala stroke, segera periksakan diri ke dokter.

Pengobatan untuk stroke dapat dilakukan dengan konsumsi obat-obatan, perubahan pola makan dan gaya hidup. Beberapa obat dapat menghentikan atau bahkan memulihkan kerusakan otak jika diberikan segera setelah stroke muncul. Terapi berbicara juga mungkin dibutuhkan untuk mengatasi masalah berbicara. 

Jaminan Lifepack untuk Anda

  1. Diabetes

Diabetes adalah kondisi kesehatan kronis yang mempengaruhi bagaimana tubuh mengubah makanan menjadi sumber energinya. Kondisi ini membuat sebagian besar makanan akan dipecah menjadi glukosa dan dilepaskan ke aliran darah sehingga menyebabkan kadar gula darah tinggi. 

Beberapa gejala diabetes yang mungkin muncul adalah meningkatnya rasa lapar dan haus, sering buang air kecil, pandangan menjadi kabur, mengalami kelelahan yang ekstrim, dan luka yang tak kunjung sembuh. Akan tetapi, gejala yang lain akan dirasakan tergantung pada tipe diabetes yang dialami.

5 Alasan Beli Obat di Lifepack

Perawatan untuk diabetes dapat dilakukan dengan menurunkan berat badan serta mengonsumsi makanan sehat rendah gula. Untuk mengontrol diabetes juga dapat dilakukan dengan meminum obat sesuai kebutuhan.

  1. Hipertensi

Hipertensi ditandai dengan tingginya tekanan darah yang sudah melebihi batas normal. Akan tetapi, tekanan darah Anda akan berubah sepanjang hari berdasarkan aktivitas yang dilakukan. Semakin tinggi tekanan darah, maka risiko terserang penyakit lainnya seperti serangan jantung dan stroke pun akan semakin besar. 

Perlu diingat bahwa tekanan darah tinggi biasanya tidak menimbulkan gejala. Namun ketika tekanan darah sudah sangat tinggi, beberapa gejala yang mungkin muncul adalah sakit kepala, mimisan, kelelahan atau kebingungan, sakit dada, sulit bernapas, detak jantung yang tak teratur, hingga ditemukannya darah dalam urin.

Untuk mengontrol tekanan darah, Anda sebaiknya rutin melakukan pengecekan tekanan darah agar dapat segera ditangani ketika masalah terjadi. Dokter juga mungkin akan menyarankan Anda lebih sering memantaunya dari rumah. 

Jaminan Lifepack untuk Anda

Dokter Lifepack, dr. Irma Lidia menambahkan, “Untuk mencegah atau menunda penyakit kronis sebaiknya selalu terapkan pola hidup sehat, makan makanan sehat seimbang seperti yang ada di panduan Isi Piringku, olahraga rutin, istirahat cukup, hindari rokok dan alkohol, serta lakukan screening sesuai anjuran. Screening perlu dilakukan mengetahui lebih dini jika ada risiko penyakit sehingga dapat ditangani lebih baik.”

Menjaga pola hidup sehat serta rutin melakukan pengecekan kesehatan mungkin dapat memperkecil risiko Anda terserang penyakit kronis. Segera konsultasikan ke dokter apabila Anda mulai merasakan gejala penyakit kronis.

5 Alasan Beli Obat di Lifepack

Demikian informasi seputar jenis-jenis penyakit beserta gejala dan penanganannya. Karena tergolong ke dalam obat keras, obat-obatan untuk penyakit kronis hanya bisa didapatkan melalui konsultasi dokter dengan obat resep. Dapatkan informasi dan kebutuhan kesehatan Anda hanya di Apotek Lifepack.

Ingin konsultasi dokter dan tebus obat resep?

Nikmati kemudahan konsultasi GRATIS dengan tim dokter berpengalaman Apotek Lifepack. Sampaikan keluhan dan kebutuhan obat Anda langsung ke dokter kami melalui WhatsApp di nomor 0811 1062 5888 atau melalui link berikut.

Dengan layanan digital Apotek Lifepack yang telah terintegrasi, Anda tidak perlu lagi antre ketika menebus resep obat. Apoteker kami akan membantu memvalidasi resep Anda. Layanan tebus resep akan sangat membantu kebutuhan obat rutin pasien kronis.

Apa Itu Apotek Lifepack?

Apotek Lifepack menyediakan beragam obat bebas, obat rutin, suplemen, hingga alat kesehatan dengan harga hemat, produk original berlisensi BPOM, dan gratis ongkir se-Indonesia. Layanan Lifepack tersedia secara online maupun offline. Dapatkan konsultasi dokter gratis dan program prioritas obat rutin secara khusus di layanan online kami. 

Jaminan Lifepack untuk Anda

Kunjungi juga apotek offline kami di berbagai kota besar. Jakarta di alamat Infinia Park, Jl. Dr. Saharjo No.45, Manggarai, Tebet. Sedangkan Surabaya di Jl. Raya Manyar 11 F, Menur Pumpungan. Untuk warga Bandung, Anda juga bisa membeli obat di Apotek Lifepack Bandung di Jl. Abdul Rahman Saleh Nomor 1A Ruko D, Cicendo. Nantikan kehadiran Apotek Lifepack di kota-kota besar Indonesia lainnya.

Jangan ragu juga untuk hubungi WhatsApp di nomor 0811 1062 5888 untuk beli obat, tebus resep, layanan konsultasi, dan lain-lainnya. Tim Asisten Apoteker kami akan membalas pesan Anda pada jadwal operasional, yaitu hari Senin – Minggu, pukul 07.00 – 23.00. Dapatkan informasi Apotek Lifepack lebih lanjut di sini.

5 Alasan Beli Obat di Lifepack

Konsultasi Bersama Dokter kami secara Gratis, dan Dapatkan Resep Obat anda

Konsultasi Sekarang

Referensi

Pertanyaan Seputar Lifepack

+

Apa itu Lifepack?

+

Apa yang membuat Lifepack berbeda dengan yang lain?

+

Apa saja metode pembayaran yang tersedia di Lifepack?

+

Berapa lama pengiriman obat saya?

+

Dokter spesialis apa saja yang tersedia di Lifepack?

Konsultasi Bersama Dokter kami secara Gratis, dan Dapatkan Resep Obat Anda

Konsultasi mobile Bersama Dokter kami secara Gratis, dan Dapatkan Resep Obat anda

Konsultasi Sekarang

Jaminan Lifepack untuk Anda

100% Obat Asli

Semua produk yang kami jual dijamin asli dan kualitas terbaik.

Dijamin Lebih Murah

Kami menjamin akan mengembalikan uang dari selisih perbedaan harga.

Gratis Ongkir

Tak perlu antre. Kami kirim ke alamat Anda. GRATIS!

5 Alasan Beli Obat di Lifepack

Kebersihan Apotek Selalu Terjaga

Apoteker selalu dicek suhu badannya

Apoteker selalu menggunakan Sanitizer

Kemasan obat praktis dan aman

Pengiriman dilakukan tanpa kontak langsung

Artikel Terkait

bahaya kolesterol tinggi pada wanita

Kolesterol Tinggi pada Wanita, Ini yang Perlu Anda Ketahui

Ciri-ciri kanker paru-paru stadium 1

Ciri-Ciri Kanker Paru-Paru Stadium 1

xanthoma

Xanthoma: Kenali Penyebab dan Penanganannya

bahaya kolesterol tinggi di usia muda

Bahaya Kolesterol Tinggi di Usia Muda

titik refleksi kolesterol di kaki

Titik Pijat Refleksi Kolesterol di Kaki: Mana Saja?

Uncategorized   10/02/2023

Tebus Obat Tak Perlu Antre Lagi

Dapatkan atau Upload resep, obat siap dikirim ke lokasi Anda

Chat via Whatsapp

Respon Cepat, Jawaban Akurat

Download Aplikasi

Obat Dijamin Asli, Lengkap dan Murah

Pelajari Lebih Lanjut