Berdiam diri di rumah bukan berarti hanya bisa menganggur. Untuk para ibu rumah tangga yang ingin mendapatkan penghasilan tambahan, kini sudah banyak ide usaha rumahan yang bisa dilakukan. Yuk cek 7 cara meraih uang tambahan bagi ibu rumah tangga yang bisa Anda coba di rumah!
1. Buka katering
Untuk ibu rumah tangga yang suka memasak, bagaimana kalau membuka usaha katering? Usaha katering bisa memanfaatkan sosial media untuk promosi dan ojol untuk delivery.
Usaha katering tidak perlu dalam skala besar. Anda bisa memulainya dengan sistem PO (pre-order) dengan kuota maksimal, sehingga Anda tidak akan merasa kewalahan dengan orderan yang masuk. Tingkatkan kuota Anda secara bertahap sesuai dengan kemampuan Anda.
2. Jasa jahit
Jika Anda merupakan ibu rumah tangga yang pandai menjahit, jasa jahit atau permak pakaian dapat menjadi cara mendapatkan uang tambahan bagi ibu rumah tangga.
Jasa jahit juga dapat menjadi pilihan yang tepat karena waktu penyelesaian dapat ditentukan sendiri. Anda bisa menentukan orderan yang masuk dan menyesuaikannya dengan jadwal pribadi Anda.
3. Online shop
Dengan handphone dan internet, ibu rumah tangga yang hobi bermain sosmed dapat membuka online shop.
Jaminan Lifepack untuk Anda
Pilihan membuka online shop juga lumayan banyak, mulai dari dropship hingga reseller. Sebagai dropshipper, Anda akan bekerja sebagai penengah supplier dan konsumen. Namun sebagai reseller, Anda harus memiliki modal lebih untuk membeli produk sebelum menjualnya kembali.
4. Menulis blog
Suka mendokumentasikan keseharian, pengalaman, atau pikiran Anda? Menulis blog dapat menjadi pilihan uang tambahan lainnya yang bisa dilakukan dari rumah.
5 Alasan Beli Obat di Lifepack
Kelola blog dan pasang iklan di blog Anda untuk mendapatkan penghasilan. Aktivitas ini juga dapat dilakukan di sela-sela mengurus anak dan urusan rumah tangga lainnya.
5. Buka jasa bimbel
Banyak pula ibu rumah tangga yang memiliki keahlian di bidang pelajaran tertentu. Manfaatkan keahlian Anda untuk membuka jasa bimbel di rumah, offline atau online.
Jasa bimbel juga tidak memerlukan banyak modal. Tetapi, mungkin Anda butuh menyisihkan waktu luang karena harus fokus kepada waktu pembelajaran.
6. Jadi content creator
Tips meraih uang tambahan bagi ibu rumah tangga yang satu ini dapat dilakukan untuk ibu rumah tangga yang banyak ide.
Jaminan Lifepack untuk Anda
Manfaatkan sosial media mulai dari Youtube, Tiktok, dan lainnya untuk membuat konten yang sedang trending dan populer. Konten yang berkualitas dan konsisten dapat mendatangkan endorse atau tawaran iklan.
7. Affiliator
Bergabung dengan program afiliasi adalah pilihan usaha ibu rumah tangga lainnya. Yang diperlukan adalah hobi berjejaring di sosial media dan punya kemampuan komunikasi yang baik. Anda hanya harus merekomendasikan produk kepada followers Anda, dan menyediakan link produk tersebut.
5 Alasan Beli Obat di Lifepack
Setelah menyebarkan link produk di sosial media, Anda akan mendapatkan komisi dari setiap transaksi yang berhasil. Jika ditekuni, komisi bisa menjadi jutaan rupiah setiap bulannya.
Demikian cara mendapatkan uang tambahan bagi ibu rumah tangga. Pilihlah usaha yang paling tepat dan sesuai dengan modal dan kondisi Anda!
Ingin mulai gabung program afiliasi dan jadi afiliator untung besar?
Daftar GRATIS program afiliasi Lifepack di Shopee sekarang, dapatkan komisi lebih besar hingga 10%!
Shopee Affiliate adalah salah satu program afiliasi indonesia terbesar. Dengan sistem yang mudah dan praktis, Anda bisa merekomendasikan produk kesehatan Lifepack yang tersedia di Shopee, mulai dari vitamin, produk susu, obat bebas, dan masih banyak lagi.
Jaminan Lifepack untuk Anda
Bantu followers Anda tetap sehat dan dapatkan penghasilan tambahan sekaligus!
Apa itu program afiliasi shopee?
Shopee Affiliate adalah salah satu program Shopee untuk para content creator agar bisa mendapatkan penghasilan tambahan berupa komisi dengan cara mempromosikan produk-produk di Shopee melalui media sosial.
5 Alasan Beli Obat di Lifepack
Platform yang bisa digunakan untuk menyebarkan link sangatlah beragam, mulai dari Instagram, YouTube, Facebook, hingga Twitter.
Para content creator diberi kebebasan untuk memilih produk yang ingin mereka promosikan dan platform yang ingin mereka gunakan. Salah satu produk yang bisa Anda rekomendasikan adalah beragam produk obat, vitamin, dan alat kesehatan yang tersedia di Lifepack Official Shop Shopee.
Prosesnya mudah dan tidak ada kontrak eksklusif yang mengikat. Shopee Affiliate Program cocok untuk Anda yang ingin memiliki penghasilan tambahan tanpa harus keluar rumah.
Bagaimana cara mendaftar Program Afiliasi Lifepack di Shopee?
Pendaftaran Program Afiliasi Lifepack di Shopee tidak dipungut biaya apapun atau gratis. Semua orang bisa bergabung dengan cara mengisi form registrasi. Ikuti langkah-langkah di bawah untuk mendaftarkan diri Anda.
Jaminan Lifepack untuk Anda
- Isi formulir pendaftaran Program Afiliasi Shopee melalui website Program Afiliasi Lifepack.
- Tunggu konfirmasi dari pihak Shopee di email yang Anda daftarkan.
- Masuk ke Dashboard Program Afiliasi Shopee.
- Cari Lifepack di daftar Penawaran Brand.
- Dapatkan link referal dari produk kesehatan yang dipilih
- Bagikan link Anda melalui media sosial atau broadcast message.
Demikian informasi beserta cara mendaftar Program Afiliasi Lifepack. Daftarkan diri Anda menjadi Afiliator dan dapatkan komisi hingga jutaan rupiah dengan klik link ini.
Image: Video chat photo created by tirachardz – www.freepik.com