[wpseo_breadcrumb]

Overthinking bisa terjadi kapan saja dan dialami siapa saja. Anda mungkin pernah memikirkan satu hal dalam waktu yang cukup lama atau menyesali keputusan yang pernah diambil di masa lalu. Kondisi ini dikenal dengan istilah overthinking. Jika dibiarkan, hal ini dapat mengganggu fokus dan produktivitas sehari-hari. Lantas, apakah overthinking termasuk gangguan mental? Simak ulasannya berikut ini.

apakah overthinking termasuk gangguan mental

Apa Itu Overthinking?

Ketika dihadapkan pada satu keputusan besar seperti apakah akan mengambil kesempatan untuk melanjutkan pendidikan, pindah tempat kerja, atau masalah pribadi lainnya, tak jarang seseorang memikirkannya secara berulang-ulang dalam waktu panjang.

Pada kesempatan lain, Anda juga dapat memikirkan hal-hal yang telah berlalu dan berandai-andai seandainya Anda bisa mengubah keputusan di masa lalu, atau berharap bahwa kondisi saat ini akan menjadi lebih baik jika Anda mengambil keputusan berbeda.

Kedua contoh di atas adalah contoh dari overthinking. Sekilas, Anda mungkin merasa bahwa overthinking bukanlah hal yang berbahaya. Akan tetapi ketika Anda overthinking, yang sebenarnya terjadi adalah Anda terlalu banyak berpikir tentang hal yang sama berulang-ulang sehingga sulit memusatkan tenaga dan pikiran pada hal lain. Risikonya, Anda akan mengabaikan hal lain yang lebih penting.

Overthinking adalah kondisi dimana seseorang memikirkan suatu masalah atau situasi tertentu secara berlebihan dan menganalisisnya dalam jangka waktu lama. Beberapa orang beranggapan bahwa overthinking adalah hal yang baik karena dapat membantu melihat permasalahan dari sudut pandang yang berbeda. Namun jika tidak segera diatasi, overthinking justru membuat Anda tidak produktif.

Penyebab Overthinking

Penyebab overthinking belum diketahui secara pasti, namun para ahli menduga hal ini bisa disebabkan oleh kecemasan dan depresi. Salah satu pendapat mengungkapkan bahwa overthinking merupakan bentuk perlindungan diri ketika menghadapi masalah. Saat menghadapi masalah atau situasi yang mengharuskan mengambil keputusan, Anda merasa perlu memegang kendali atas masalah tersebut. Dengan memikirkannya berulang-ulang, Anda berharap dapat mengambil keputusan terbaik.

Jaminan Lifepack untuk Anda

Pendapat lain mengungkapkan bahwa overthinking terjadi begitu saja tanpa disadari. Kebiasaan memikirkan sesuatu sering kali bersifat otomatis dan menjadi kebiasaan, artinya saat Anda sedang overthinking sebenarnya otak hanya mengulang melakukan apa yang Anda lakukan di masa lalu.

konsultasi-psikiater

5 Alasan Beli Obat di Lifepack

Ciri-Ciri Overthinking

Dilansir dari GoodRX, para ahli menganggap overthinking adalah bentuk dari ruminasi, yaitu melakukan kegiatan berulang-ulang. Beberapa ciri-ciri seseorang mengalami overthinking antara lain:

  • Merasakan kekhawatiran atau ketakutan yang sama berulang kali
  • Membayangkan skenario terburuk
  • Berulang kali terbayang kejadian buruk di masa lalu
  • Menghabiskan banyak waktu memikirkan pikiran negatif tentang masa lalu atau masa depan
  • Merasa tertekan karena pikiran sendiri
  • Terlalu memikirkan sesuatu sehingga sulit berkonsentrasi pada hal lain
  • Tidak dapat memikirkan masalah penting berikutnya karena terus-menerus memikirkan masalah yang sama

Apakah Overthinking Termasuk Gangguan Mental?

Salah satu pertanyaan yang sering diajukan terkait overthinking adalah apakah overthinking termasuk gangguan mental? Meski sering berkaitan dengan masalah kesehatan mental, kebiasaan overthinking tidak termasuk dalam klasifikasi gangguan mental. Namun yang perlu diwaspadai, kondisi ini bisa menjadi gejala depresi atau kecemasan.

Orang yang berpikir berlebihan sering dikaitkan dengan gangguan kecemasan umum (general anxiety disorder). Salah satu tanda gangguan kecemasan umum adalah pengidapnya memiliki kecenderungan untuk khawatir berlebihan terhadap beberapa hal. Penderita GAD mungkin mengalami:

  • Khawatir berlebihan terhadap beberapa hal setidaknya selama enam bulan.
  • Kesulitan mengendalikan kecemasan yang dapat mengganggu kehidupan sehari-hari.

Selain gangguan kecemasan umum, berpikir berlebihan juga dapat menjadi gejala kondisi kesehatan mental lainnya seperti depresi, gangguan kecemasan, gangguan obsesif kompulsif (OCD), dan gangguan stres pasca trauma (PTSD).

Jaminan Lifepack untuk Anda

Cara Berhenti Overthinking

Jika menyadari diri Anda sering berpikir berlebihan, ada beberapa langkah yang bisa diambil untuk membatasi kekhawatiran Anda dan mengatasinya dengan cara yang lebih sehat. Beberapa cara yang bisa Anda lakukan untuk berhenti overthinking antara lain:

  1. Mengalihkan pikiran

Daripada Anda hanya duduk dan memikirkan masalah tanpa akhir, sebaiknya cobalah untuk mengalihkan pikiran. Saat mengalihkan pikiran atau istirahat sebentar, pikiran Anda justru dapat fokus pada sesuatu yang lebih produktif. Pada akhirnya, dengan kondisi ini Anda dapat membuat Anda menemukan solusi dan berhenti memikirkan masalahnya.

5 Alasan Beli Obat di Lifepack

  1. Berolahraga atau memperbanyak aktivitas fisik

Olahraga atau aktivitas fisik dapat membantu Anda meringankan depresi, kecemasan, dan gangguan kesehatan mental lainnya. Olahraga juga dapat membantu mengatasi pikiran berlebihan yang kronis. Lakukan olahraga secara rutin minimal 30 menit per hari selama 5 hari seminggu atau memperbanyak aktivitas fisik.

  1. Latihan relaksasi

Latihan relaksasi seperti meditasi dapat membantu Anda berpikir jernih. Selain latihan relaksasi Anda juga dapat latihan pernapasan atau menulis jurnal untuk meredakan pikiran yang penuh.

  1. Periksakan ke dokter

Jika overthinking dirasa sudah berlebihan dan memicu gangguan fisik seperti sakit kepala, mual dan susah tidur maka sebaiknya periksakan ke dokter. Dokter dapat memberikan obat-obatan atau rekomendasi terapi seperti terapi kognitif perilaku untuk mengatasinya.

Demikian informasi seputar apakah overthinking termasuk gangguan mental?. Karena tergolong ke dalam obat keras, obat-obatan untuk kesehatan mental hanya bisa didapatkan melalui konsultasi dokter dengan obat resep. Dapatkan informasi dan kebutuhan kesehatan Anda hanya di Apotek Lifepack.

Jaminan Lifepack untuk Anda

Ingin konsultasi dokter dan tebus obat resep?

Nikmati kemudahan konsultasi GRATIS dengan tim dokter berpengalaman Apotek Lifepack. Sampaikan keluhan dan kebutuhan obat Anda langsung ke dokter kami melalui WhatsApp di nomor 0811 1062 5888 atau melalui link berikut.

Dengan layanan digital Apotek Lifepack yang telah terintegrasi, Anda tidak perlu lagi antre ketika menebus resep obat. Apoteker kami akan membantu memvalidasi resep Anda. Layanan tebus resep akan sangat membantu kebutuhan obat rutin pasien kronis.

5 Alasan Beli Obat di Lifepack

Apa Itu Apotek Lifepack?

Apotek Lifepack menyediakan beragam obat bebas, obat rutin, suplemen, hingga alat kesehatan dengan harga hemat, produk original berlisensi BPOM, dan gratis ongkir se-Indonesia. Layanan Lifepack tersedia secara online maupun offline. Dapatkan konsultasi dokter gratis dan program prioritas obat rutin secara khusus di layanan online kami.

Kunjungi juga apotek offline kami di berbagai kota besar. Jakarta di alamat Infinia Park, Jl. Dr. Saharjo No.45, Manggarai, Tebet. Sedangkan Surabaya di Jl. Raya Manyar 11 F, Menur Pumpungan. Untuk warga Bandung, Anda juga bisa membeli obat di Apotek Lifepack Bandung di Jl. Abdul Rahman Saleh Nomor 1A Ruko D, Cicendo. Nantikan kehadiran Apotek Lifepack di kota-kota besar Indonesia lainnya.

Jangan ragu juga untuk hubungi WhatsApp di nomor 0811 1062 5888 untuk beli obat, tebus resep, layanan konsultasi, dan lain-lainnya. Tim Asisten Apoteker kami akan membalas pesan Anda pada jadwal operasional, yaitu hari Senin – Minggu, pukul 07.00 – 23.00. Dapatkan informasi Apotek Lifepack lebih lanjut di sini.

Konsultasi Bersama Dokter kami secara Gratis, dan Dapatkan Resep Obat anda

Konsultasi Sekarang

Pertanyaan Seputar Lifepack

+

Apa itu Lifepack?

+

Apa yang membuat Lifepack berbeda dengan yang lain?

+

Apa saja metode pembayaran yang tersedia di Lifepack?

+

Berapa lama pengiriman obat saya?

+

Dokter spesialis apa saja yang tersedia di Lifepack?

Konsultasi Bersama Dokter kami secara Gratis, dan Dapatkan Resep Obat Anda

Konsultasi mobile Bersama Dokter kami secara Gratis, dan Dapatkan Resep Obat anda

Konsultasi Sekarang

Jaminan Lifepack untuk Anda

100% Obat Asli

Semua produk yang kami jual dijamin asli dan kualitas terbaik.

Dijamin Lebih Murah

Kami menjamin akan mengembalikan uang dari selisih perbedaan harga.

Gratis Ongkir

Tak perlu antre. Kami kirim ke alamat Anda. GRATIS!

5 Alasan Beli Obat di Lifepack

Kebersihan Apotek Selalu Terjaga

Apoteker selalu dicek suhu badannya

Apoteker selalu menggunakan Sanitizer

Kemasan obat praktis dan aman

Pengiriman dilakukan tanpa kontak langsung

Artikel Terkait

Sering Merasa Cemas dan Susah Tidur? Jangan Diabaikan!

Hidup Sehat   23/02/2024
manfaat me time bagi mental

Manfaat Me Time bagi Kesehatan Mental

Hidup Sehat   30/12/2023
pengaruh perselingkuhan orang tua bagi mental anak

Pengaruh Perselingkuhan Orang Tua bagi Mental Anak

Hidup Sehat   29/12/2023
efek perselingkuhan bagi mental

Efek Perselingkuhan bagi Kesehatan Mental

Hidup Sehat   28/12/2023
kondisi mental orangtua berpengaruh ke anak

Kondisi Mental Orang Tua Berpengaruh ke Kesehatan Anak

Hidup Sehat   27/12/2023

Tebus Obat Tak Perlu Antre Lagi

Dapatkan atau Upload resep, obat siap dikirim ke lokasi Anda

Chat via Whatsapp

Respon Cepat, Jawaban Akurat

Download Aplikasi

Obat Dijamin Asli, Lengkap dan Murah

Pelajari Lebih Lanjut