Vitamin A Acetate atau Vitamin A asetat merupakan senyawa vitamin A sintetis yang biasanya terdapat dalam produk suplemen multivitamin ataupun suplemen khusus vitamin A yang dijual di apotek.
Salah satu produk vitamin berisi vitamin A asetat adalah vitamin A IPI berbentuk tablet yang dapat dibeli secara bebas di apotek tanpa melalui resep dokter. Suplemen vitamin ini memiliki manfaat untuk terapi defisiensi atau kekurangan vitamin A (Baca juga Ini Dia Daftar Penyakit Akibat Tidak Mencuci Tangan).
Informasi
Pemberian suplemen vitamin A berfungsi untuk mengatasi atau mencegah timbulnya masalah kesehatan yang diakibatkan oleh defisiensi atau kekurangan vitamin A dalam tubuh. Kekurangan vitamin A dalam tubuh dapat menyebabkan beberapa masalah yang mengganggu.
Vitamin A Acetate atau Vitamin A asetat merupakan senyawa vitamin A sintetis yang biasanya terdapat dalam produk suplemen multivitamin.
Sementara kebutuhan seseorang terhadap vitamin A bervariasi bergantung kepada jenis kelamin, umur dan kondisi kesehatan. Berdasarkan usia, wanita umur lebih dari 14 tahun harus mendapatkan vitamin A sebanyak 2310 IU sementara pria sebanyak 3000 IU. Pada anak usia 9 sampai 12 tahun membutuhkan 2000 IU. Kebutuhan vitamin A wanita yang tengah hamil hingga menyusui terus meningkat.
Dosis
Untuk mendapatkan dosis vitamin A yang tepat sebaiknya disesuaikan dengan kebutuhan pasien beserta usianya. Jangan mengkonsumsi suplemen vitamin A berlebihan atau overdosis karena justru dapat menyebabkan beberapa efek samping.
Jaminan Lifepack untuk Anda
Untuk Mengatasi Oral Leukoplakia
Dosis yang diberikan untuk membantu mengatasi gangguan oral leukoplakia adalah 200.000 hingga 900.000 IU setiap minggu. Dosis diberikan selama enam hingga 12 bulan.
Untuk membantu mengatasi diare pasca persalinan
Dosis yang diberikan untuk membantu mengatasi diare pasca persalinan adalah 23.000 IU setiap minggu. Dosis diberikan saat sebelum hamil, saat hamil serta setelah bersalin.
5 Alasan Beli Obat di Lifepack
Untuk Membantu Mengatasi Rabun Senja Saat Hamil
Dosis yang diberikan untuk membantu mengatasi rabun senja saat hamil adalah 23.000 IU setiap minggu. Dosis diberikan saat sebelum hamil, saat hamil serta setelah kehamilan.
Untuk Membantu Mengatasi Retinitis Pigmentosa
Dosis yang diberikan untuk membantu mengatasi retinitis pigmentosa adalah 15.000 IU setiap hari. Dosis vitamin A kadang juga diberikan bersamaan dengan suplemen vitamin E sebanyak 400 IU.
Untuk Terapi Selama Campak
Dosis yang diberikan untuk terapi selama campak bagi anak – anak dibagi menurut usianya. Untuk anak usia 0 hingga 6 bulan adalah 000 IU setiap hari diberikan selama dua hari. Dosis untuk anak usia 6 hingga 11 bulan adalah 000 IU setiap hari diberikan selama dua hari. Untuk anak usia lebih dari 12 bulan adalah 000 IU setiap hari diberikan selama dua hari.
Kontraindikasi
Interaksi dengan Obat Lain
Meski vitamin A berbentuk suplemen, namun penggunaannya tetap disarankan tidak bersamaan dengan beberapa jenis obat. Pasalnya, dikhawatirkan konsumsi vitamin A bersamaan dengan obat lainnya bisa menyebabkan interaksi yang tidak diharapkan.
Jaminan Lifepack untuk Anda
- Konsumsi vitamin A suplemen bersamaan dengan obat orlistat dapat menyebabkan penurunan serapan vitamin A
- Konsumsi vitamin A suplemen bersamaan dengan obat simvastatin dapat menyebabkan peningkatan risiko gangguan pada organ hati
- Jika Konsumsi vitamin A suplemen bersamaan dengan obat tretinoin, retinoid serta isotretinoin dapat menyebabkan jumlah vitamin A dalam darah berlebih
- Konsumsi vitamin A suplemen bersamaan dengan obat warfarin dapat menyebabkan timbulnya pendarahan
- Konsumsi vitamin A suplemen bersamaan dengan obat tetracycline, minocycline, doxycycline dapat menyebabkan tekanan pada otak meningkat sehingga berpotensi menimbulkan masalah serius.
Kelompok Orang Berisiko
Anda disarankan untuk tidak mengkonsumsi vitamin A asetat bersamaan dengan multivitamin lainnya yang memiliki kandungan vitamin A karena dikhawatirkan bisa menimbulkan overdosis jika tidak dilakukan perhitungan cermat. Pasalnya overdosis vitamin A dapat menyebabkan beberapa masalah serius.
Selain itu wanita yang tengah hamil, merencanakan kehamilan maupun menyusui disarankan agar tidak mengkonsumsi Vitamin A Acetate atau suplemen mengandung vitamin A karena penggunaan suplemen dosis tinggi bisa meningkatkan risiko bayi cacat.
5 Alasan Beli Obat di Lifepack
Penggunaan suplemen vitamin A hanya diperbolehkan apabila disarankan oleh dokter. Selain itu, penggunaan vitamin A yang berlebihan justru dapat meningkatkan kemungkinan osteoporosis terutama pada wanita lanjut usia.
Efek Samping
Sebenarnya, konsumsi Vitamin A Acetate dengan dosis yang tepat tidak akan menimbulkan masalah pada kesehatan. Hanya saja apabila konsumsi vitamin A suplemen melebihi batas dosis dan dalam jangka yang sangat panjang bisa menyebabkan beberapa masalah sebagai berikut:
- Penurunan atau kehilangan nafsu makan
- Diare dan masalah pencernaan
- Sakit perut
- Kelelahan dan mudah mengantuk
- Demam dan sakit kepala
- Kerontokan pada rambut
Cara Konsumsi
Meski vitamin A sangat dibutuhkan oleh tubuh, namun konsumsi suplemen vitamin A berlebihan sangat dilarang karena dapat menimbulkan berbagai masalah pada tubuh termasuk risiko osteoporosis. Untuk konsumsi suplemen vitamin A berbentuk kapsul atau tablet maka harus ditelan secara utuh. Sementara jika suplemen vitamin A berbentuk cair maka konsumsi menggunakan gelas takar ataupun sendok yang ada di kemasan agar sesuai takaran.
Konsumsi vitamin A suplemen juga tidak boleh melebihkan dosis anjuran meski telah terlupa jadwal sebelumnya. Penyimpanan suplemen harus diperhatikan yakni berada pada suhu ruangan dan terhindar dari paparan sinar matahari.
Jaminan Lifepack untuk Anda
Demikian informasi seputar vitamin A acetate. Konsultasikan dengan dokter sebelum menggunakan obat-obatan, vitamin, atau suplemen apapun. Dapatkan informasi dan kebutuhan kesehatan Anda hanya di Apotek Lifepack.
Ingin konsultasi dokter dan tebus obat resep?
Nikmati kemudahan konsultasi GRATIS dengan tim dokter berpengalaman Apotek Lifepack. Sampaikan keluhan dan kebutuhan obat Anda langsung ke dokter kami melalui WhatsApp di nomor 0811 1062 5888 atau melalui link berikut.
5 Alasan Beli Obat di Lifepack
Dengan layanan digital Apotek Lifepack yang telah terintegrasi, Anda tidak perlu lagi antre ketika menebus resep obat. Apoteker kami akan membantu memvalidasi resep Anda. Layanan tebus resep akan sangat membantu kebutuhan obat rutin pasien kronis.
Apa Itu Apotek Lifepack?
Apotek Lifepack menyediakan beragam obat bebas, obat rutin, suplemen, hingga alat kesehatan dengan harga hemat, produk original berlisensi BPOM, dan gratis ongkir se-Indonesia. Layanan Lifepack tersedia secara online maupun offline. Dapatkan konsultasi dokter gratis dan program prioritas obat rutin secara khusus di layanan online kami.
Kunjungi juga apotek offline kami di berbagai kota besar. Jakarta di alamat Infinia Park, Jl. Dr. Saharjo No.45, Manggarai, Tebet. Sedangkan Surabaya di Jl. Raya Manyar 11 F, Menur Pumpungan. Untuk warga Bandung, Anda juga bisa membeli obat di Apotek Lifepack Bandung di Jl. Abdul Rahman Saleh Nomor 1A Ruko D, Cicendo. Nantikan kehadiran Apotek Lifepack di kota-kota besar Indonesia lainnya.
Jangan ragu juga untuk hubungi WhatsApp di nomor 0811 1062 5888 untuk beli obat, tebus resep, layanan konsultasi, dan lain-lainnya. Tim Asisten Apoteker kami akan membalas pesan Anda pada jadwal operasional, yaitu hari Senin – Minggu, pukul 07.00 – 23.00. Dapatkan informasi Apotek Lifepack lebih lanjut di sini.