Vaksin bukan merupakan hal yang baru. Sudah sejak lama, vaksin digunakan dalam upaya pencegahan berbagai macam penyakit infeksi.
Vaksin bertugas untuk memicu tubuh membentuk sistem imun atau kekebalan terhadap suatu penyakit. Bahkan, untuk beberapa penyakit, vaksin secara signifikan dapat mencegah terjadinya infeksi atau munculnya gejala yang berat. Oleh sebab itu, beberapa jenis vaksin harus diberikan dan dimasukkan ke dalam program vaksinasi wajib di Indonesia terutama untuk anak-anak.
Sejak terjadinya pandemi COVID-19, berbagai negara dan lembaga kesehatan berusaha melakukan berbagai penelitian untuk menemukan vaksin yang efektif mencegah infeksi COVID-19. Hal ini juga dilakukan di negara Indonesia. Indonesia saat ini sedang mengembangkan dan menguji vaksin COVID-19 yang diberi nama Vaksin Nusantara. Pengembangan vaksin ini dilakukan dibawah pengawasan kementerian Kesehatan (Kemenkes) Republik Indonesia.
Dalam prosesnya, vaksin ini menuai berbagai macam pro dan kontra di masyarakat. Apakah Anda sudah pernah mendengar mengenai vaksin ini? Mari simak ulasan dibawah ini untuk informasi lebih lanjut mengenai vaksin nusantara.
Mengenal Vaksin Nusantara
Vaksin nusantara juga dikenal dengan nama AV-Covid-19 merupakan vaksin yang dikembangkan melalui kerjasama antara Kementerian Kesehatan (Kemenkes), RSUP dr.Kariadi Semarang, dan Universitas Diponegoro.
Vaksin nusantara adalah jenis vaksin yang dibuat menggunakan pendekatan sel dendritik. Vaksin ini tidak menggunakan virus corona yang dinonaktifkan. Salah satu kelebihan yang diklaim oleh vaksin ini adalah tidak adanya komponen virus yang dimasukkan ke dalam tubuh. Sebab, proses pendekatan sel dendritik ini dilakukan di luar tubuh manusia yaitu saat pembuatan vaksin di laboratorium.
Jaminan Lifepack untuk Anda
Bagaimana cara kerja vaksin nusantara?
Pertama-tama, sel darah seseorang akan diambil sebagai bahan pembuatan vaksin. Sel dendritik akan diinkubasi dan diperkenalkan dengan rekombinan antigen SARS-COV-2. Proses inkubasi akan memakan waktu sekitar 3 hingga 7 hari. Ketika vaksin telah selesai diproduksi dan diinjeksikan kembali ke dalam tubuh pasien, vaksin akan memicu sel-sel imun untuk membentuk sistem kekebalan tubuh. Dengan terbentuknya kekebalan tubuh, resiko terjadinya gejala yang berat ketika terinfeksi COVID-19 akan menurun.
Apa saja kelebihan vaksin nusantara?
Beberapa kelebihan vaksin nusantara yang diklaim, antara lain:
5 Alasan Beli Obat di Lifepack
- Vaksin ini dibuat di dalam negeri dan didistribusikan oleh perusahaan lokal.
- Lebih dari 90% dari komponen kit vaksin ini dibuat oleh perusahaan lokal.
- Produksinya tidak membutuhkan biaya peningkatan skala sehingga biaya produksinya cenderung lebih kecil.
- Vaksin ini dapat dibuat di tempat pelayanan kesehatan seperti rumah sakit, klinik, maupun laboratorium pemeriksaan.
- Harga vaksin nusantara lebih murah dan dapat bersaing dengan vaksin yang lainnya.
- Tidak ada vaksin cadangan yang terbuang karena vaksin dibuat khusus menggunakan sel darah seseorang dan akan kembali diterima untuk orang tersebut.
- Vaksin ini di klaim mudah beradaptasi untuk patogen yang baru, misalnya virus yang mengalami mutasi.
Kelebihan vaksin diatas merupakan kelebihan yang diperkirakan akan terjadi. Namun, untuk lebih pastinya, kelebihan yang diklaim ini akan dipastikan selama vaksin menjalani berbagai penelitian dan pengujian.
Apakah vaksin nusantara sudah dapat digunakan?
Seperti semua vaksin yang lain, vaksin nusantara akan melalui tiga tahap uji klinis. Pada uji klinis tahap pertama, vaksin nusantara akan melibatkan 27 relawan. Uji klinis tahap pertama ini bertujuan untuk mengetahui aspek keamanan, farmakokinetik dan farmakodinamik obat dengan menggunakan subjek orang yang sehat.
Lalu, pada uji klinis tahap kedua, vaksin akan diberikan kepada 180 relawan untuk melihat metabolisme obat hingga dosis optimum pada subjek orang yang sakit. Sementara, uji klinis tahap ketiga bertujuan untuk melihat efektifitas dan keamanan vaksin. Pada tahap ini, vaksin nusantara akan diberikan kepada 1.600 relawan.
Penyebab vaksin nusantara ditolak menurut Badan Pengawas Obat dan Makanan adalah karena vaksin ini belum memenuhi sejumlah syarat yang harus dipenuhi. Adapun syarat yang belum terpenuhi oleh vaksin ini antara lain cara uji klinis yang baik, proof of concept, good laboratory practice, dan cara pembuatan obat yang baik.
Jaminan Lifepack untuk Anda
Oleh karena beberapa syarat yang belum dipenuhi ini, BPOM sementara menyatakan bahwa vaksin nusantara belum layak mendapatkan izin uji klinis fase II. Vaksin ini diharapkan dapat segera memenuhi syarat yang diajukan agar uji klinis dapat terus berlanjut.
Vaksin ini banyak menuai pro dan kontra di ruang publik. Jika tahap uji klinis berhasill, vaksin ini dapat membantu memenuhi kebutuhan vaksin di masyarakat. Namun, untuk saat ini, vaksin nusantara masih harus menjalani berbagai tahap pengujian yang panjang sebelum vaksin ini mendapatkan ijin edar dan penggunaan. Hal ini bertujuan untuk memastikan efektivitas dan keamanan vaksin sebelum digunakan pada orang banyak.
5 Alasan Beli Obat di Lifepack
Selain melakukan vaksin untuk cegah terserang dari virus COVID-19, Anda juga dapat meningkatkan sistem imun dan daya tahan tubuh dengan mengonsumsi vitamin untuk meningkatkan daya tahan tubuh, seperti vitamin C.
Demikian informasi seputar vaksin nusantara. Dapatkan informasi dan kebutuhan kesehatan Anda hanya di Apotek Lifepack.
Ingin konsultasi dokter dan tebus obat resep?
Nikmati kemudahan konsultasi GRATIS dengan tim dokter berpengalaman Apotek Lifepack. Sampaikan keluhan dan kebutuhan obat Anda langsung ke dokter kami melalui WhatsApp di nomor 0811 1062 5888 atau melalui link berikut.
Dengan layanan digital Apotek Lifepack yang telah terintegrasi, Anda tidak perlu lagi antre ketika menebus resep obat. Apoteker kami akan membantu memvalidasi resep Anda. Layanan tebus resep akan sangat membantu kebutuhan obat rutin pasien kronis.
Jaminan Lifepack untuk Anda
Apa Itu Apotek Lifepack?
Apotek Lifepack menyediakan beragam obat bebas, obat rutin, suplemen, hingga alat kesehatan dengan harga hemat, produk original berlisensi BPOM, dan gratis ongkir se-Indonesia. Layanan Lifepack tersedia secara online maupun offline. Dapatkan konsultasi dokter gratis dan program prioritas obat rutin secara khusus di layanan online kami.
Kunjungi juga apotek offline kami di berbagai kota besar. Jakarta di alamat Infinia Park, Jl. Dr. Saharjo No.45, Manggarai, Tebet. Sedangkan Surabaya di Jl. Raya Manyar 11 F, Menur Pumpungan. Untuk warga Bandung, Anda juga bisa membeli obat di Apotek Lifepack Bandung di Jl. Abdul Rahman Saleh Nomor 1A Ruko D, Cicendo. Nantikan kehadiran Apotek Lifepack di kota-kota besar Indonesia lainnya.
5 Alasan Beli Obat di Lifepack
Jangan ragu juga untuk hubungi WhatsApp di nomor 0811 1062 5888 untuk beli obat, tebus resep, layanan konsultasi, dan lain-lainnya. Tim Asisten Apoteker kami akan membalas pesan Anda pada jadwal operasional, yaitu hari Senin – Minggu, pukul 07.00 – 23.00. Dapatkan informasi Apotek Lifepack lebih lanjut di sini.