Semua orang pasti pernah alami sakit atau gangguan kesehatan, entah itu ringan ataupun parah. Gangguan kesehatan yang paling umum dialami kebanyakan orang adalah seperti gejala flu meliputi demam, sakit kepala, dan masih banyak lagi. Tentu akan sangat menghambat jika harus menjalankan aktivitas dalam keadaan sakit.
Dari beberapa gangguan kesehatan tersebut, salah satu obat yang bisa dikonsumsi untuk menyembuhkannya adalah obat Intunal Forte. Sebagai rekomendasi, Anda dapat menggunakan Intunal Forte 4 Tablet – 4 Tablet – Obat Flu Demam Batuk 4 Tablet (Rp3.350) untuk mengatasi beberapa penyakit.
Mungkin Anda bertaya-tanya, memangnya Intunal obat untuk apa? Intunal kuning obat untuk apa? Intunal merah untuk apa? Intunal merah untuk batuk apa? Apakah Intunal bisa untuk sakit tenggorokan?
Jawabannya, Itunal adalah obat yang biasa digunakan untuk menyembuhkan pasien dengan gangguan kesehatan ringan misal flu, sakit kepala dan demam. Bedanya Intunal merah dan kuning yaitu Intunal kuning (Intunal Forte) dapat membantu mengatasi gejala batuk berdahak.
Berikut dalam artikel kali ini akan dibahas apa saja manfaat, dosis, cara penggunaan, dan informasi lain yang berhubungan dengan obat Intunal.
Manfaat
Manfaat obat Intunal F sudah dijelaskan sebelumnya, yaitu untuk meredakan berbagai gejala flu seperti:
Jaminan Lifepack untuk Anda
- Demam
- Sakit Kepala
- Hidung tersumbat
- Bersin
- Batuk
Komposisi Obat
Komposisi obat ini sendiri terdiri dari:
1. Paracetamol 500 mg
Obat Intunal mengandung paracetamol untuk membantu mengurangi rasa ringan sampai sedang atau biasa juga disebut acetaminophen. Biasanya terdapat di beberapa obat untuk demam, sakit gigi, nyeri sendi, dan sakit kepala.
5 Alasan Beli Obat di Lifepack
2. Dextrometorfan HBr 15 mg
Untuk membantu mengurangi batuk yang disebabkan oleh penyakit yang ada pada saluran pernapasan.
3. Guaifenesin 50 mg
Sebagai ekspektran agar bisa mengencerkan serta melembutkan lendir yang ada pada hidung tersumbat dari pilek, bronkitis, dan beberapa penyakit pernapasan lainnya.
4. Klofeniramin maleat 2 mg
Sebagai antihistamin agar bisa menghambat zat tubuh yang menimbulkan gejala alergi
5. Fenilpropanolamin HCL 15 mg
Sebagai dekongestan yang bertujuan menyusutkan pembuluh darah yang berada di area sinus, dada, hidung agar mengurangi saluran napas tersumbat lendir.
Jaminan Lifepack untuk Anda
Dosis Obat Dan Aturan Pakai
Ada 2 kategori dosis obat Intunal yang perlu diperhatikan yaitu untuk pasien dewasa dan anak-anak. Berikut penjelasannya :
1. Dewasa
Untuk pasien dewasa dosisnya adalah 3 x 1 tablet per harinya.
5 Alasan Beli Obat di Lifepack
2. Anak-anak
Untuk pasien anak-anak dengan umur 6 sampai 12 tahun dosis obat Intunal diberikan 3 x ½ tablet per hari.
Dosis tersebut perlu disesuaikan dengan anjuran dokter atau sesuai pada petunjuk yang ada pada kemasan obat. Untuk aturan pakai obat ini, dianjurkan untuk dikonsumsi setelah makan.
Efek Samping
Selain bermanfaat untuk menyembuhkan gejala flu, obat Intunal juga punya efek samping yang perlu diperhatikan yaitu :
- Menyebabkan kantuk
- Menimbulkan rasa pusing
- Dapat menyebabkan gangguan pencernaan
- Membuat nafsu makan menurun
- Mulut terasa kering
- Mual atau muntah
- Berkeringat
- Sembelit
- Rasa gelisah
Hal yang Perlu Diperhatikan Sebelum Konsumsi Obat
Bagi pasien yang menderita tekanan darah tinggi berat dan sedang konsumsi obat anti depresan dengan tipe monoamin oxidase, jika dalam 3 hari flu tidak sembuh, segera memeriksakan ke dokter. Hentikan juga penggunaan obat ini jika saat mengkonsumsi jadi sulit tidur, jantung berdebar dan juga pusing.
Jaminan Lifepack untuk Anda
Selain itu jika mengalami tanda-tanda reaksi alergi seperti gatal-gatal, sulit bernapas, mengalami pembengkakan di bagian wajah, bibir, lidah, atau tenggorokan segera hentikan konsumsi obat Intunal dan cari bantuan medis.
Tidak semua pasien yang mengkonsumsi Intunal akan merasakan efek sampingnya. Mungkin juga ada efek samping lain yang belum disebutkan juga. Akan lebih aman dan mengurangi resiko efek samping jika Anda berkonsultasi dengan dokter atau apoteker terlebih dahulu. Kini, telah hadir Apotek Lifepack yang membantu Anda memenuhi kebutuhan obat. Tak perlu repot keluar rumah, konsultasi dokter dan tebus obat lebih hemat di Apotek Lifepack.
5 Alasan Beli Obat di Lifepack
Butuh konsultasi dokter dan tebus obat resep?
Nikmati kemudahan konsultasi gratis dengan tim dokter berpengalaman Apotek Lifepack. Sampaikan keluhan dan kebutuhan obat Anda langsung ke dokter kami melalui WhatsApp di nomor 021 5086 8889 atau melalui link berikut.
Dengan layanan digital Apotek Lifepack yang telah terintegrasi, Anda tidak perlu lagi antre ketika menebus resep obat. Jika Anda telah memiliki resep obat, unggah foto resep Anda melalui aplikasi atau WhatsApp. Apoteker kami akan membantu memvalidasi resep Anda. Layanan tebus resep akan sangat membantu kebutuhan obat rutin pasien kronis.
Apa Itu Apotek Lifepack?
Apotek Lifepack menyediakan beragam obat bebas, obat rutin, hingga alat kesehatan dengan harga hemat, produk original berlisensi BPOM, dan gratis ongkir se-Indonesia. Layanan Lifepack tersedia secara online maupun offline. Dapatkan konsultasi dokter gratis dan program prioritas obat rutin secara khusus di layanan online kami.
Atau kunjungi apotek kami offline Jakarta di alamat Infinia Park, Jl. Dr. Saharjo No.45, Manggarai, Tebet atau Surabaya di Jl. Raya Manyar 11 F, Menur Pumpungan. Nantikan kehadiran Apotek Lifepack di kota-kota besar Indonesia lainnya.
Jaminan Lifepack untuk Anda
Jangan ragu juga untuk hubungi WhatsApp di nomor 021 5086 8889 untuk beli obat, tebus resep, layanan konsultasi dan lainnya. Tim Asisten Apoteker kami akan membalas pesan Anda pada jam operasional pada hari Senin – Minggu, pukul 07.00 – 23.00. Dapatkan informasi Apotek Lifepack di sini.