[wpseo_breadcrumb]

Setiap tahun, momen Natal dan tahun baru jadi momen spesial untuk berkumpul dan bersenang-senang baik dengan keluarga ataupun teman dekat. Akan tetapi, terlalu fokus pada perayaan Natal seringkali membuat Anda mengabaikan kesehatan tubuh.

hampers-natal

Pola makan yang tidak sehat, jam tidur yang tidak teratur dapat membuat Anda jatuh sakit di tengah waktu libur bersama keluarga. Agar perayaan Natal dan tahun baru Anda berjalan lancar, berikut 5 langkah mudah untuk menjaga tubuh Anda tetap sehat dan bugar.

1. Banyak minum air

Tahukah Anda saat otak memberi sinyal ‘haus’ pada tubuh, berarti tubuh Anda telah mengalami dehidrasi setidaknya selama satu jam? Tubuh kita terdiri dari sekitar 60% air dan rata-rata anak usia 4-8 tahun membutuhkan sekitar 1,3 liter sehari untuk berfungsi dengan baik, meningkat menjadi sekitar 1,5 liter untuk anak usia 9-13 tahun dan 2 liter untuk remaja dan orang dewasa. 

Pada saat Natal, Anda dapat mengonsumsi minuman Natal seperti soda, susu, alkohol, ataupun cokelat, tapi pastikan kebutuhan cairan utama tubuh berasal dari air putih. Oleh karena itu disarankan untuk minum 8 gelas air setiap hari. Namun, akan lebih baik lagi jika Anda membatasi minuman-minuman tersebut saat Natal dan pesta akhir tahun. 

Anda dapat mengecek warna pada urin untuk mengetahui apakah tubuh Anda sudah terhidrasi dengan baik. Merasa haus dan urin berwarna gelap adalah tanda-tanda utama bahwa Anda mungkin mengalami dehidrasi. Begitu juga jika merasa lesu, pusing atau memiliki mulut dan bibir kering. Sebaliknya, jika urin berwarna cerah hingga jernih menandakan bahwa tubuh telah terhidrasi dengan baik.

2. Tidur yang cukup

Liburan Natal tentunya akan membuat siklus tidur menjadi tidak beraturan, yang tidak baik untuk siapa pun. Pesta yang berlangsung hingga larut malam, jangan sampai membuat tubuh Anda tidak fit. Tidur yang cukup sangat penting untuk suasana hati dan kesehatan yang baik saat liburan. 

Jaminan Lifepack untuk Anda

Tidak peduli seberapa sibuknya Anda pada periode ini, begadang tetaplah hal yang tidak baik bagi kesehatan tubuh. Sisihkan waktu satu jam sebelum tidur agar tubuh dapat rileks dan tidur yang lebih nyenyak. Tidak mengonsumsi kafein dalam waktu kurang dari 6 jam sebelum tidur juga dapat bantu Anda untuk tertidur lebih cepat.

3. Konsumsi buah-buahan

Anda pasti juga tahu bahwa mayoritas makanan yang dihidangkan saat Natal memiliki kalori dan gula yang tinggi. Mulai dari daging hingga makanan manis seperti kue dan biskuit, tentunya sejumlah makanan yang cenderung dikonsumsi cukup banyak pada saat Natal memberikan pengaruh yang cukup signifikan pada tubuh.

5 Alasan Beli Obat di Lifepack

Namun, bukan berarti Anda harus melewatkan semua makanan lezat ini. Anda dapat menyeimbangkan asupan makanan yang masuk ke dalam tubuh, dengan banyak mengonsumsi buah-buahan. Setiap jenis buah membawa rangkaian nutrisi dan manfaat uniknya sendiri. Kuncinya adalah makan buah-buahan dengan berbagai warna, karena setiap warna memberikan nutrisi yang berbeda.

Buah-buahan yang dapat Anda konsumsi untuk bantu penuhi nutrisi dalam tubuh termasuk apel, bluberi, pisang, jeruk, buah naga, mangga, atau alpukat. 

4. Tetap berolahraga

Selalu ingat untuk tetap berolahraga, walaupun saat liburan berlangsung. Suasana liburan yang cocok untuk bersantai mungkin membuat Anda enggan untuk berolahraga, tapi selalu ada cara untuk menyiasati hal ini.

Jalan pagi atau sore hari bisa menjadi cara yang mudah dan efektif untuk tetap aktif dan menghabiskan sebagian kalori dari pesta Natal dan tahun baru. Selain itu, pergi berbelanja pada saat Natal juga dapat menjadi olahraga spesial yang dapat dilakukan saat Natal. Menjelajahi berbagai toko dengan berjalan kaki, aktivitas ini dapat menjadi olahraga yang dilakukan dengan hati yang ringan. 

Jaminan Lifepack untuk Anda

5. Cegah penyakit dengan minum vitamin

Minum vitamin merupakan salah satu cara untuk mencegah tubuh terserang dari penyakit. Terutama dengan aktivitas Anda yang padat saat Natal, konsumsi vitamin harian penting untuk jaga daya tahan tubuh dan penuhi asupan nutrisi. 

Salah satu vitamin yang dapat Anda konsumsi adalah Blackmores Bio C 1000 mg (Rp113.774). Vitamin dari Blackmores yang satu ini merupakan pilihan yang tepat untuk dikonsumsi, karena mengandung vitamin C 1000 mg yang bantu meningkatkan daya tahan tubuh. Blackmores Bio C juga dilapisi dengan mineral askorbat sehingga aman di lambung.

5 Alasan Beli Obat di Lifepack

Selain menjaga kesehatan, Anda juga dapat berikan vitamin & suplemen sebagai ide hampers natal. Dengan pandemi yang masih berlangsung, vitamin dan alat kesehatan seperti masker dapat jadi pilihan yang tepat untuk jadi kado Natal bagi teman dan keluarga. 

Untuk membantu jaga kesehatan dan tingkatkan imunitas, Anda dapat berikan Hampers Spesial Natal dari Lifepack untuk jadi kado Natal bagi orang tersayang. Harga mulai dari Rp99.000, hampers Natal dari Lifepack ini cocok untuk berbagai usia dan kalangan. 

Ingin berkonsultasi lebih lanjut dengan dokter mengenai tips kesehatan lainnya? Unduh aplikasi Lifepack. Konsultasi gratis dengan dokter umum dan beli obat rutin. Tersedia di Google Play Store maupun App Store.

Konsultasi Bersama Dokter kami secara Gratis, dan Dapatkan Resep Obat anda

Konsultasi Sekarang

Referensi

Pertanyaan Seputar Lifepack

+

Apa itu Lifepack?

+

Apa yang membuat Lifepack berbeda dengan yang lain?

+

Apa saja metode pembayaran yang tersedia di Lifepack?

+

Berapa lama pengiriman obat saya?

+

Dokter spesialis apa saja yang tersedia di Lifepack?

Konsultasi Bersama Dokter kami secara Gratis, dan Dapatkan Resep Obat Anda

Konsultasi mobile Bersama Dokter kami secara Gratis, dan Dapatkan Resep Obat anda

Konsultasi Sekarang

Jaminan Lifepack untuk Anda

100% Obat Asli

Semua produk yang kami jual dijamin asli dan kualitas terbaik.

Dijamin Lebih Murah

Kami menjamin akan mengembalikan uang dari selisih perbedaan harga.

Gratis Ongkir

Tak perlu antre. Kami kirim ke alamat Anda. GRATIS!

5 Alasan Beli Obat di Lifepack

Kebersihan Apotek Selalu Terjaga

Apoteker selalu dicek suhu badannya

Apoteker selalu menggunakan Sanitizer

Kemasan obat praktis dan aman

Pengiriman dilakukan tanpa kontak langsung

Artikel Terkait

Sering Merasa Cemas dan Susah Tidur? Jangan Diabaikan!

Hidup Sehat   23/02/2024
manfaat me time bagi mental

Manfaat Me Time bagi Kesehatan Mental

Hidup Sehat   30/12/2023
pengaruh perselingkuhan orang tua bagi mental anak

Pengaruh Perselingkuhan Orang Tua bagi Mental Anak

Hidup Sehat   29/12/2023
efek perselingkuhan bagi mental

Efek Perselingkuhan bagi Kesehatan Mental

Hidup Sehat   28/12/2023
kondisi mental orangtua berpengaruh ke anak

Kondisi Mental Orang Tua Berpengaruh ke Kesehatan Anak

Hidup Sehat   27/12/2023

Tebus Obat Tak Perlu Antre Lagi

Dapatkan atau Upload resep, obat siap dikirim ke lokasi Anda

Chat via Whatsapp

Respon Cepat, Jawaban Akurat

Download Aplikasi

Obat Dijamin Asli, Lengkap dan Murah

Pelajari Lebih Lanjut