Ditinjau oleh: Kelvin Halim, S.Gz
Buah tomat merupakan buah yang mudah ditemukan. Buah tomat sering digunakan sebagai bahan makanan, lalapan, jus buah, dan masih banyak lagi. Meskipun banyak ditemukan dalam berbagai makanan, tahukah Anda bahwa buah tomat memiliki banyak manfaat untuk kesehatan?
Simak manfaat buah tomat untuk kesehatan yang telah Tim Lifepack rangkum untuk Anda.
Sumber Vitamin
Buah tomat mengandung berbagai vitamin yang sangat bermanfaat bagi kesehatan. 100 gram tomat mengandung 18 kkal, 12.9 mg vitamin C, 833 IU vitamin A, 15 mcg (10% AKG) vitamin K, dan 250 mg kalium. Sehingga dapat dikatakan tomat merupakan buah yang kaya akan vitamin yang sangat diperlukan tubuh.
Antioksidan dan Anti Inflamasi
Selain sebagai sumber vitamin, buah tomat juga kaya akan antioksidan dan merupakan anti inflamasi yang baik. Kandungan antioksidan jenis lycopene sangat tinggi pada buah tomat sehingga sangat baik bagi kesehatan. Antioksidan sangat baik dalam mengurangi radikal bebas dari spesies oksigen reaktif. Antioksidan yang terkandung dalam tomat juga berperan dalam mengurangi risiko Anda terhadap penyakit kanker dan penyakit jantung. Vitamin seperti vitamin C dan vitamin A merupakan zat antioksidan yang terdapat pada tomat.
Kesehatan Kulit
Buah tomat yang mengandung beta karoten akan membantu Anda dalam menjaga kesehatan kulit. Konsumsi tomat yang rutin, dapat mengurangi dampak negatif akibat terlalu sering terpapar sinar matahari. Buah tomat akan mengurangi kemerahan yang muncul pada kulit akibat terbakar sinar ultraviolet. Hal ini disebabkan zat antioksidan seperti vitamin C dan likopen serta vitamin A pada buah tomat yang dapat menjaga struktur dan mencegah kerusakan sel serta mengoptimalkan pembentukan kolagen dalam tubuh.
Jaminan Lifepack untuk Anda
Menurunkan Kolesterol
Menurut sebuah penelitian, tomat dapat membantu dalam penurunan kolesterol. Bahkan, vitamin C dapat melindungi oksidasi LDL (Low Density Lipoprotein) oleh berbagai jenis tekanan oksidatif dan menghambat oksidasi LDL oleh sel-sel endotel vaskular. Hal ini disebabkan zat likopen dan flavonoid serta serat pada tomat yang dapat menjaga kesehatan lipid dalam tubuh. Jika tomat dirasa belum cukup untuk menurunkan kadar kolesterol, maka Anda mungkin dapat mencoba konsumsi obat penurun kadar kolesterol seperti Cholestat 10MG Cap 10S (mulai dari 300rb). Penggunaan obat ini harus dengan resep dokter.
Mengurangi Risiko Kanker
Tomat dapat mengurangi risiko terhadap kanker. Hal ini karena tomat mengandung lycopene carotenoid. Beberapa risiko kanker yang dapat berkurang dengan konsumsi tomat, antara lain kanker payudara dan kanker pankreas.
5 Alasan Beli Obat di Lifepack
Itulah beberapa manfaat buah tomat bagi kesehatan. Ingin berkonsultasi mengenai kesehatan Anda? Unduh aplikasi Lifepack dan dapatkan kemudahan dalam menebus resep obat bebas antri.
Referensi:
An Update on the Health Effects of Tomato Lycopene