Beberapa pasien gagal jantung kongestif dan penyakit ginjal rentan mengalami pembengkakan atau edema di dalam tubuh. Edema adalah membengkaknya bagian tubuh karena terdapat penumpukan cairan berlebih. Pembengkakan ini dapat terjadi di lengan, perut, kaki, hingga organ vital seperti paru-paru. Untuk membantu mengeluarkan cairan dari dalam tubuh, dokter dapat meresepkan obat diuretik seperti salah satunya adalah Lasix. Apa saja efek samping penggunaan Lasix? Yuk, simak ulasannya dalam artikel berikut!
Apa Itu Lasix?
Lasix adalah obat yang banyak digunakan untuk pengobatan edema atau pembengkakan yang disebabkan oleh gagal jantung kongestif. Obat ini merupakan merek dagang dari komposisi Furosemide yang termasuk obat diuretik, yaitu obat yang berfungsi mengeluarkan kelebihan cairan dari dalam tubuh.
Obat ini bekerja dengan menghambat penyerapan kembali zat natrium oleh tubulus ginjal sehingga terjadi peningkatan pengeluaran air, natrium klorida dan kalium tanpa memengaruhi tekanan darah normal. Biasanya obat ini diberikan pada pasien gagal jantung atau edema pada pasien dengan penyakit hati dan ginjal.
Lasix tersedia dalam sediaan tablet dan injeksi. Secara umum penggunaan Lasix injeksi dan tablet tidak memiliki efek samping yang jauh berbeda. Untuk meminimalisir efek samping penggunaan Lasix, sebaiknya hanya konsumsi obat ini sesuai anjuran dokter.
Efek Samping Lasix
Lasix adalah obat dengan kandungan Furosemide yang digunakan untuk mengurangi cairan dan kadar garam berlebih dalam tubuh melalui urine. Obat ini juga dapat digunakan untuk mengurangi pembengkakan yang disebabkan oleh penyakit gagal jantung, penyakit hati juga penyakit kronis lainnya. Bagi Anda yang kesulitan buang air kecil tidak dianjurkan untuk mengonsumsi obat ini.
Obat Lasix tersedia dalam dua sediaan yaitu injeksi dan tablet. Dalam tiap kemasannya Lasix tablet mengandung Furosemide 40 mg/tablet sedangkan untuk Lasix injeksi mengandung Furosemide 10 mg/injeksi.
Jaminan Lifepack untuk Anda
Untuk Lasix injeksi, obat ini diberikan dengan menyuntikkan Lasix ke otot atau pembuluh darah secara perlahan sesuai anjuran dokter. Sedangkan untuk Lasix tablet, obat ini diberikan dengan minum sesuai anjuran dokter.
Lasix adalah obat yang aman digunakan dan efektif untuk membuang kelebihan cairan dalam tubuh. Seperti penggunaan obat pada umumnya, Lasix juga memiliki sejumlah efek samping. Beberapa efek samping Lasix yang ringan dan sering terjadi antara lain:
5 Alasan Beli Obat di Lifepack
- Sakit kepala, pusing
- Pandangan mengabur
- Kehilangan nafsu makan
- Masalah pada pencernaan seperti diare dan konstipasi
Efek samping tersebut dapat dialami pada pengguna Lasix tablet maupun injeksi. Umumnya efek samping tersebut bersifat sementara dan dapat mereda setelah beberapa hari. Namun apabila Anda merasakan keluhan tersebut semakin parah maka sebaiknya segera periksakan ke dokter.
Lasix juga dapat menimbulkan efek samping serius seperti kontraksi otot, kehilangan pendengaran, naiknya kadar gula darah, anemia aplastik, peradangan pankreas dan kerusakan hati. Jika Anda mengalami keluhan seperti jarang buang air kecil, badan terasa lemas, tiba-tiba berat badan naik, dan mengalami jaundice sebaiknya segera periksakan ke dokter.
Perhatian Saat Mengonsumsi Lasix
Untuk meminimalisir efek samping penggunaan Lasix, sebaiknya informasikan ke dokter jika Anda memiliki riwayat alergi terhadap obat jenis sulfonamid atau Furosemide. Anda juga perlu menginformasikan ke dokter jika memiliki riwayat retensi urine atau kelainan saraf pada kandung kemih, juga sirosis hati. Beberapa peringatan lain terkait penggunaan obat Lasix yang perlu Anda perhatikan antara lain:
- Obat ini tidak dianjurkan untuk ibu hamil dan menyusui apabila Anda sedang hamil atau menyusui dan memerlukan obat diuretik sebaiknya konusltasikan ke dokter mengenai alternatif diuretik terbaik.
- Hindari penggunaan Lasix jika Anda memiliki penyakit asam urat tinggi, penyakit ginjal, prostat, anuria dan diabetes.
- Sebaiknya jangan mengonsumsi Lasix terlalu malam karena akan membuat Anda terbangun di saat tidur
- Lasix dapat memicu dehidrasi, untuk itu pastikan Anda mengikuti anjuran dokter mengenai jumlah cairan yang sebaiknya dikonsumsi
Obat Lasix adalah jenis obat diuretik yang membantu membuang kelebihan cairan dalam tubuh akibat gagal jantung atau penyakit ginjal. Penggunaan Lasix injeksi dan tablet pada dasarnya aman digunakan asal dikonsumsi sesuai anjuran dokter untuk mencegah efek samping serius.
Jaminan Lifepack untuk Anda
Demikian informasi seputar efek samping Lasix. Karena tergolong ke dalam obat keras, obat-obatan diuretik hanya bisa didapatkan melalui konsultasi dokter dengan obat resep. Dapatkan informasi dan kebutuhan kesehatan Anda hanya di Apotek Lifepack.
Ingin konsultasi dokter dan tebus obat resep?
Nikmati kemudahan konsultasi GRATIS dengan tim dokter berpengalaman Apotek Lifepack. Sampaikan keluhan dan kebutuhan obat Anda langsung ke dokter kami melalui WhatsApp di nomor 0811 1062 5888 atau melalui link berikut.
5 Alasan Beli Obat di Lifepack
Dengan layanan digital Apotek Lifepack yang telah terintegrasi, Anda tidak perlu lagi antre ketika menebus resep obat. Apoteker kami akan membantu memvalidasi resep Anda. Layanan tebus resep akan sangat membantu kebutuhan obat rutin pasien kronis.
Apa Itu Apotek Lifepack?
Apotek Lifepack menyediakan beragam obat bebas, obat rutin, suplemen, hingga alat kesehatan dengan harga hemat, produk original berlisensi BPOM, dan gratis ongkir se-Indonesia. Layanan Lifepack tersedia secara online maupun offline. Dapatkan konsultasi dokter gratis dan program prioritas obat rutin secara khusus di layanan online kami.
Kunjungi juga apotek offline kami di berbagai kota besar. Jakarta di alamat Infinia Park, Jl. Dr. Saharjo No.45, Manggarai, Tebet. Sedangkan Surabaya di Jl. Raya Manyar 11 F, Menur Pumpungan. Untuk warga Bandung, Anda juga bisa membeli obat di Apotek Lifepack Bandung di Jl. Abdul Rahman Saleh Nomor 1A Ruko D, Cicendo. Nantikan kehadiran Apotek Lifepack di kota-kota besar Indonesia lainnya.
Jangan ragu juga untuk hubungi WhatsApp di nomor 0811 1062 5888 untuk beli obat, tebus resep, layanan konsultasi, dan lain-lainnya. Tim Asisten Apoteker kami akan membalas pesan Anda pada jadwal operasional, yaitu hari Senin – Minggu, pukul 07.00 – 23.00. Dapatkan informasi Apotek Lifepack lebih lanjut di sini