Obat Scabimite merupakan obat berbentuk krim yang dapat digunakan untuk mengobati kulit yang terkena kudis. Obat krim ini mempunyai kandungan Permethrin yang memang diindikasikan untuk mengobati penyakit yang disebabkan serangga Tungau. Scabimite dapat digunakan untuk orang dewasa atau anak-anak, tetapi harus dengan saran dokter karena termasuk jenis obat keras.
Manfaat obat Scabimite
Cara kerja kandungan Permethrin yang ada di dalam obat Scabimite adalah dengan merusak saluran natrium sehingga polarisasi menjadi lambat dan Tungau mengalami kelumpuhan sampai akhirnya mati secara perlahan.
Dengan begitu, tungau yang menyebabkan penyakit kudis dapat dihambat perkembangannya.
Efek Samping obat Scabimite
Obat Scabimite ini sebenarnya jarang menimbulkan efek samping, tetapi tetap ada risiko efek samping setelah memakainya.
Efek yang mungkin akan timbul adalah kulit terasa gatal, iritasi kulit, kulit kemerahan dan juga kulit bengkak. Agar efek tersebut tidak muncul setelah penggunaan obat maka pemakaian obatnya harus mengikuti petunjuk di bawah ini.
- Gunakan obat persis seperti apa yang diperintahkan dokter, jangan sekali-kali mengurangi atau bahkan menambahkan dosis obat tanpa sepengetahuan dokter.
- Penggunaan obat hanya boleh di kulit saja. Sebelum menggunakan obat, kulit yang terinfeksi harus dibersihkan dulu dan dikeringkan. Jangan lupa cuci tangan sebelum dan sesudah pemakaian obat.
- Obat harus dioleskan di seluruh bagian tubuh, setelah itu diamkan selama 8 sampai 14 jam. Bilas obatnya dengan air ketika mandi.
- Jangan gunakan obat di area mata, mulut dan juga hidung, kalau sampai terkena baiknya segera langsung bilas dengan air.
- Setelah pemakaian segera mencuci pakaian agar telur dan juga kutu yang menempel di pakaian tidak berkembang lagi.
- Penderita alergi tidak disarankan mengkonsumsi karena dapat memicu terjadinya reaksi alergi.
- Anak kecil umur 2 bulan ke bawah tidak diperbolehkan memakai obat ini tanpa ada pengawasan dari dokter.
- Ibu yang sedang hamil atau menyusui harus melakukan konsultasi dulu sebelum memakai obat.
- Konsultasikan riwayat penyakit seperti infeksi kulit, asma, atau kulit sensitif yang pernah atau sedang diderita dengan dokter.
Dosis dan cara pakai obat Scabimite
Karena berupa obat salep topikal, obat Scabimite hanya bisa dilakukan dari luar kulit. Obat ini dapat dioleskan langsung pada kulit yang terkena kudis.
Jaminan Lifepack untuk Anda
Dosis obat Scabimite sudah ditentukan oleh dokter berdasarkan umur dan juga jenis penyakit dan dosis yang seharusnya diikuti dapat disimak di bawah.
- Kudis
Orang dewasa dapat menggunakan sebanyak 5% obat langsung di kulit yang terserang kudis, setelah itu usahakan jangan terkena air selama 8 sampai 14 jam. Dosis anak-anak sama seperti dosis dengan orang dewasa.
5 Alasan Beli Obat di Lifepack
- Kutu Rambut
Dosis dewasa obat Permethrin adalah 1% dipakai di kulit kepala sampai belakang telinga, diamkan sebentar selama 10 menit lalu bersihkan dengan sampo. Dosis anak-anak juga sama tetapi penggunaan obat Scabimite harus diawasi orang tua.
Demikian informasi seputar obat Scabimite. Karena tergolong ke dalam obat keras, Scabimite hanya bisa didapatkan melalui konsultasi dokter dengan obat resep. Dapatkan informasi dan kebutuhan kesehatan Anda hanya di Apotek Lifepack.
Ingin konsultasi dokter dan tebus obat resep?
Nikmati kemudahan konsultasi GRATIS dengan tim dokter berpengalaman Apotek Lifepack. Sampaikan keluhan dan kebutuhan obat Anda langsung ke dokter kami melalui WhatsApp di nomor 0811 1062 5888 atau melalui link berikut.
Dengan layanan digital Apotek Lifepack yang telah terintegrasi, Anda tidak perlu lagi antre ketika menebus resep obat. Apoteker kami akan membantu memvalidasi resep Anda. Layanan tebus resep akan sangat membantu kebutuhan obat rutin pasien kronis.
Jaminan Lifepack untuk Anda
Apa Itu Apotek Lifepack?
Apotek Lifepack menyediakan beragam obat bebas, obat rutin, suplemen, hingga alat kesehatan dengan harga hemat, produk original berlisensi BPOM, dan gratis ongkir se-Indonesia. Layanan Lifepack tersedia secara online maupun offline. Dapatkan konsultasi dokter gratis dan program prioritas obat rutin secara khusus di layanan online kami.
Kunjungi juga apotek offline kami di berbagai kota besar. Jakarta di alamat Infinia Park, Jl. Dr. Saharjo No.45, Manggarai, Tebet. Sedangkan Surabaya di Jl. Raya Manyar 11 F, Menur Pumpungan. Untuk warga Bandung, Anda juga bisa membeli obat di Apotek Lifepack Bandung di Jl. Abdul Rahman Saleh Nomor 1A Ruko D, Cicendo. Nantikan kehadiran Apotek Lifepack di kota-kota besar Indonesia lainnya.
5 Alasan Beli Obat di Lifepack
Jangan ragu juga untuk hubungi WhatsApp di nomor 0811 1062 5888 untuk beli obat, tebus resep, layanan konsultasi, dan lain-lainnya. Tim Asisten Apoteker kami akan membalas pesan Anda pada jadwal operasional, yaitu hari Senin – Minggu, pukul 07.00 – 23.00. Dapatkan informasi Apotek Lifepack lebih lanjut di sini.