Seiring dengan bertambahnya usia, berbagai bagian tubuh mengalami penurunan fungsi. Salah satu gangguan yang seringkali dialami lansia adalah penurunan fungsi memori, namun ada pula gangguan memori yang cukup parah hingga mengganggu kehidupan sehari-hari. Alzheimer dan Demensia merupakan dua hal yang seringkali dikaitkan dengan gangguan memori pada lansia. Namun apa perbedaan Alzheimer dan Demensia? Apa saja gejalanya? Ketahui jawabannya di artikel ini!
Pengertian Demensia
Demensia adalah istilah umum untuk penurunan kemampuan mengingat, menalarkan, atau kemampuan berpikir lainnya.
Istilah Demensia digunakan sebagai kategorisasi besar untuk memayungi berbagai penyakit lain yang terkait. Maka dari itu, Demensia bukanlah suatu penyakit tertentu dengan gejala dan penyebabnya sendiri.
Alzheimer merupakan salah satu penyakit yang berada di dalam kategori Demensia. Penyakit lainnya yang termasuk Demensia diperkirakan mencapai sekitar 100. Adapun beberapa penyakit yang termasuk ke dalam jenis Demensia umum yaitu:
- Alzheimer
- Demensia Lewy Body
- Demensia Vaskular
- Demensia Fronto-temporal
Adapun jenis demensia yang jarang terjadi yaitu:
- Huntington’s Disease
- Korsakoff Syndrome
- Creutzfeldt-Jakob Disease
Penyebab Demensia berbeda-beda tergantung dengan penyakitnya. Sebagian besar dimensia terjadi karena adanya kerusakan atau hilangnya sel saraf dan koneksinya di otak. Gejala yang ditimbulkan bergantung pada area otak yang rusak, karena masing-masing area otak kita memiliki tugas yang berbeda.
Jaminan Lifepack untuk Anda
Pengertian Alzheimer
Alzheimer adalah penyakit yang disebabkan terjadinya penumpukan protein di dalam otak. Saat protein yang ada di dalam otak tidak terkendali, maka sel otak juga akan terganggu dan akhirnya tidak dapat berfungsi lagi.
Ada dua protein yang menyebabkan kondisi ini, yaitu amiloid yang mengendap dan membentuk plak di sel otak. Selanjutnya adalah protein yang dinamakan tau, yang berbentuk seperti benang kusut di antara sel-sel otak.
5 Alasan Beli Obat di Lifepack
Protein ini menumpuk pada sel otak menyebabkan sel tidak dapat bekerja dengan baik, yang lama kelamaan akan menyebabkan otak menyusut dan menimbulkan beberapa gejala salah satunya adalah penurunan daya ingat. Karena itulah gejala Azheimer seringkali berkaitan dengan penambahan usia.
Namun, sumber lain juga menyatakan bahwa penyakit Alzheimer disebabkan oleh kombinasi faktor genetik, gaya hidup dan lingkungan yang mempengaruhi otak dari waktu ke waktu. Sebagian kecil lainnya disebabkan oleh perubahan genetik.
Gejala Alzheimer
Pasien Alzheimer akan mengalami gejala yang memburuk secara bertahap. Adapun gejala awal dari Alzheimer yaitu:
- Hilang ingatan
- Hilangnya spontanitas dan rasa inisiatif
- Membutuhkan waktu lebih lama untuk menyelesaikan sesuatu
- Sulit berpikir dan memahami sesuatu
- Sering menghilang dan mudah tersesat
- Sering lupa ketika menaruh barang
- Mengalami perubahan mood dan kepribadian
- Meningkatnya kecemasan dan/atau agresi
Ketika Alzheimer sudah memasuki tahapan sedang, gejala yang mungkin muncul adalah:
Jaminan Lifepack untuk Anda
- Kehilangan memori dan kebingungan
- Ketidakmampuan untuk mempelajari hal-hal baru
- Kesulitan dengan aktivitas terkait pemahaman bahasa seperti membaca, menulis, dan berhitung
- Kesulitan mengatur pikiran dan berpikir logis
- Rentang perhatian yang pendek
- Kesulitan menghadapi situasi baru
- Kesulitan melakukan hal sederhana seperti berpakaian
- Tidak dapat mengenali keluarga dan teman
- Halusinasi, delusi, dan paranoia
- Impulsif seperti membuka pakaian pada waktu atau tempat yang tidak tepat atau menggunakan bahasa vulgar
- Mengalami ledakan amarah yang tidak wajar
- Gelisah, emosi, cemas, sedih terutama di sore atau malam hari
Selanjutnya, pasien Alzheimer yang sudah memasuki tahap akhir tidak dapat melakukan berbagai aktivitas secara mandiri, pasien akan sangat bergantung pada caregiver dalam menjalani aktivitas atau kehidupan mereka. Akibat tidak dapat melakukan aktivitas sehari-hari, pasien dengan alzheimer tahap akhir akan mengalami beberapa gejala lanjutan atau bahkan komplikasi seperti:
- Tidak mampu berkomunikasi sama sekali
- Berat badan menurun
- Kejang
- Infeksi kulit
- Kesulitan menelan
- Mengerang, mengerang, atau mendengus
- Tidur lebih banyak
- Tidak dapat mengontrol pencernaan dan kandung kemih
Faktor Resiko Alzheimer
Seperti yang sudah dijelaskan, usia merupakan faktor terbesar dari kondisi Alzheimer. Namun adapula beberapa resiko lainnya yang dapat meningkatkan resiko Alzheimer.
5 Alasan Beli Obat di Lifepack
Usia
Kebanyakan pasien Alzheimer terdeteksi pada usia 65 tahun ke atas, setelahnya risiko Alzheimer akan meningkat setiap lima tahun.
Riwayat keluarga
Jika Anda memiliki keluarga yang memiliki Alzheimer, kemungkinan risiko Anda akan lebih besar. Namun kondisi ini tidak terbatas pada faktor genetik, namun juga faktor lingkungan.
Riwayat kesehatan
Kondisi kesehatan juga dapat meningkatkan resiko Anda, salah satunya adalah cedera kepala. Selain itu, penyakit vaskular seperti penyakit jantung, diabetes, stroke, tekanan darah tinggi dan kolesterol tinggi juga berpotensi mempengaruhi kesehatan otak Anda.
Gaya hidup
Proses penuaan yang sehat akan mengurangi resiko Anda dari mengalami Alzheimer. Maka dari itu, tetaplah menjaga pola dan kualitas makanan, menghindari tembakau dan alkohol berlebih, serta menjaga hubungan sosial di lingkungan yang sehat seiring usia bertambah.
Jaminan Lifepack untuk Anda
Apakah Demensia dan Alzheimer bisa disembuhkan?
Sayangnya, hingga kini Alzheimer dan penyakit lain yang masuk ke dalam kategori Demensia belum ditemukan. Walaupun terdapat beberapa pengobatan yang dapat diberikan, pengobatan tersebut hanya dapat memperlambat progresivitas dari keparahan gejala.
Pada umumnya, pasien Alzheimer harus dirawat bersama dengan tenaga kesehatan dan keluarga hingga akhir hayat. Yang perlu diingat kita perlu memahami bahwa Alzheimer dan Demensia bukanlah proses penuaan normal, sehingga kita perlu mencegah hal tersebut terjadi ataupun membawa seseorang dengan gejala demensia ke tenaga kesehatan.
5 Alasan Beli Obat di Lifepack
Itulah tadi informasi terkait perbedaan alzheimer dan demensia. Selalu jaga kesehatan Anda dengan produk suplemen khusus untuk lansia original dan hemat dengan pengiriman gratis ongkir di Apotek Lifepack.
Apa Itu Apotek Lifepack?
Apotek Lifepack menyediakan beragam obat bebas, obat rutin, hingga alat kesehatan dengan harga hemat, produk original berlisensi BPOM, dan gratis ongkir se-Indonesia. Layanan Lifepack tersedia secara online maupun offline. Dapatkan konsultasi dokter gratis dan program prioritas obat rutin secara khusus di layanan online kami.
Atau kunjungi apotek kami offline Jakarta di alamat Infinia Park, Jl. Dr. Saharjo No.45, Manggarai, Tebet atau Surabaya di Jl. Raya Manyar 11 F, Menur Pumpungan. Nantikan kehadiran Apotek Lifepack di kota-kota besar Indonesia lainnya.
Jangan ragu juga untuk hubungi WhatsApp di nomor 021 5086 8889 untuk beli obat, tebus resep, layanan konsultasi dan lainnya. Tim Asisten Apoteker kami akan membalas pesan Anda setiap Senin – Minggu, pukul 07.00 – 23.00. Dapatkan informasi Apotek Lifepack di sini.
Jaminan Lifepack untuk Anda
Image: Retirement home photo created by Lifestylememory – www.freepik.com