
Tuzalos adalah obat pereda nyeri yang juga bisa dikonsumsi untuk menurunkan demam. Konsumsi sesuai dosis Tuzalos akan membantu meredakan berbagai gejala flu. Efek samping Tuzalos tergolong ringan selama konsumsi obat dilakukan sesuai aturan.
Tuzalos | |
Golongan Obat | Obat bebas terbatas |
Komposisi | Paracetamol 500mg, Dextromethorphan HBr 10mg, Phenylpropanolamine HCl 15mg, Chlorpheniramine Maleate 1 mg |
Klasifikasi Obat | Obat Batuk dan Flu |
Kemasan | Strip @ 4 kaplet |
Petunjuk Penyimpanan | Simpan obat di tempat dengan suhu di bawah suhu 30° C, kering, dan jauhkan dari paparan sinar matahari secara langsung. Letakkan obat di tempat yang tidak mudah dijangkau oleh anak-anak. |
Produsen | Sanbe Farma |
Nomor Izin Edar | DTL9222212604A1 |
Flu begitu mudah menyerang tubuh apalagi saat imunitas menurun. Gejala flu sangat beragam dan yang paling sering terjadi adalah demam, pusing, dan batuk. Tuzalos menjadi produk obat yang efektif membantu meredakan berbagai gejala flu. Produk ini mengandung paracetamol yang bekerja menurunkan demam dan meredakan nyeri.
Tuzalos memiliki kandungan lengkap yang akan mengatasi semua gejala flu. Obat ini bisa melegakan hidung tersumbat, meredakan sakit kepala, juga menurunkan intensitas bersin dan batuk. Konsumsi Tuzalos juga tergolong mudah karena bisa dilakukan sebelum maupun sesudah makan.
Tuzalos bermanfaat untuk menurunkan demam yang biasa terjadi sebagai salah satu gejala flu. Obat ini juga berguna menekan refleks bersin dan batuk. Selain itu konsumsi Tuzalos juga dapat membantu melegakan hidung tersumbat dan menurunkan reaksi alergi yang terjadi pada tubuh.
Manfaat lain dari Tuzalos adalah mampu meredakan nyeri. Obat ini bisa meredakan sakit kepala dan nyeri sendi akibat demam. Tuzalos juga dapat dikonsumsi untuk meredakan batuk tidak berdahak.
Obat ini bisa dibeli secara bebas terbatas dan harus dikonsumsi sesuai dosis. Berikut dosis dan cara konsumsi obat:
Terdapat beberapa efek samping yang terjadi akibat penggunaan obat ini, yaitu :
Hentikan pemakaian obat ini jika terjadi reaksi alergi atau efek samping yang tidak biasa. Segera periksakan diri ke dokter untuk mendapatkan penanganan medis lebih lanjut.
Obat Tuzalos dikontraindikasikan penggunaannya oleh orang dengan kondisi kesehatan tertentu, seperti :
Konsultasikan penggunaan obat ini dengan dokter jika Anda memiliki masalah kesehatan tertentu.
Obat ini sebaiknya tidak digunakan bersamaan dengan obat-obatan lain guna mencegah interaksi obat. Obat ini tidak boleh digunakan bersamaan dengan obat-obatan seperti:
Jika Anda memerlukan penggunaan obat ini bersamaan dengan obat lain, konsultasikan dengan dokter obat-obatan yang perlu digunakan bersamaan dengan obat Tuzalos.
Paracetamol digunakan untuk mengobati berbagai kondisi seperti sakit kepala, nyeri otot, radang sendi, sakit punggung, sakit gigi, pilek, dan demam. Obat ini dapat mengurangi rasa sakit pada radang sendi ringan tetapi tidak berpengaruh pada peradangan dan pembengkakan sendi yang mendasarinya.
Dekstrometorfan digunakan untuk meredakan batuk karena pilek atau influenza (flu). Ini tidak boleh digunakan untuk batuk kronis yang terjadi dengan merokok, asma, atau emfisema atau ketika ada sejumlah besar lendir atau dahak (flem) dengan batuk.
Phenylpropanolamine merupakan obat yang biasanya digunakan untuk mengatasi hidung tersumbat, sinus dan juga alergi. Ketika mengonsumsi obat dengan kandungan Phenylpropanolamine didalamnya, sebaiknya kurangi konsumsi kafein dan minuman beralkohol agar obat dapat bekerja dengan maksimal. Pengonsumsian obat ini juga sebaiknya diteruskan dengan konsisten karena jika dihentikan dengan tiba-tiba, reaksi obat akan terputus. Kurangi dosis terlebih dahulu dan konsultasikan dengan dokter.
Chlorpheniramine Maleate adalah obat yang memiliki kompetisi dengan histamin. Obat ini akan mencoba mengurangi efek histamin pada tubuh sehingga tidak mengakibatkan efek negatif saat bersin, hidung meler atau gatal pada kulit dan mata.