
Strepsils Lemon adalah tablet hisap sebagai bantuan cepat, efektif, dan menenangkan untuk rasa tidak nyaman, gatal, dan sakit di tenggorokan. Produk ini mengandung kombinasi antibakteri yang dapat membunuh kuman dan virus penyebab sakit tenggorokan. Strepsils hadir dengan rasa lemon dan bebas gula.
Strepsils Lemon | |
Golongan Obat | Obat Bebas |
Komposisi | Amylmetacresol 0.6mg, Dichlorobenzyl Alcohol 1.2mg, Rosemary Oil, Perisa Lemon, Asam Tartarat, Isomalt, Maltitol Cair, Natrium Sakarin, Perisa Elderflower. |
Klasifikasi Obat | Antiseptik tenggorokan |
Kemasan | Sachet @ 12 Tablet Hisap |
Petunjuk Penyimpanan |
|
Produsen | Reckitt Benckiser Healthcare Manufacturing |
Nomor Izin Edar | QI14450911 |
Sakit tenggorokan dapat disertai dengan rasa tidak nyaman ketika menelan, tenggorokan kering, dan flu ringan. Sakit tenggorokan disebabkan oleh infeksi atau hal di luar penyakit seperti makanan panas dan berlemak, berbicara berlebihan, dehidrasi, atau tidur dengan mulut terbuka.
Strepsils Sugar Free Lemon adalah antiseptik tenggorokan dalam bentuk tablet hisap dengan rasa lemon yang menyegarkan. Strepsil dapat digunakan untuk meredakan sakit dan mengurangi rasa tidak nyaman di tenggorokan sebelum bertambah parah.
Strepsils Lemon mengandung antibakteri yang dapat membunuh bakteri dan virus penyebab sakit tenggorokan. Produk ini bebas gula dan dapat membantu menyegarkan nafas.
Strepsils dapat dikonsumsi tanpa resep dokter dan sesuai anjuran dosis. Berikut dosis dan cara konsumsi obat:
Dapat dikonsumsi sebelum atau sesudah makan
Meskipun jarang, namun terdapat beberapa efek samping yang terjadi akibat penggunaan Strepsils Lemon, yaitu :
Hentikan pemakaian obat ini jika terjadi reaksi alergi atau efek samping yang tidak biasa. Segera periksakan diri ke dokter untuk mendapatkan penanganan medis lebih lanjut.
Strepsils Sugar Free Lemon dikontraindikasikan penggunaannya oleh orang dengan kondisi kesehatan tertentu, seperti :
Konsultasikan penggunaan obat ini dengan dokter jika Anda memiliki masalah kesehatan tertentu.
Belum ada catatan interaksi dengan obat lainnya, namun perlu konsultasi dengan dokter apabila ingin mengonsumsi obat-obatan lain bersamaan dengan Strepsils Sugar Free Lemon.
Perisa rasa lemon yang cocok untuk anak anak.
Amylmetacresol adalah antiseptik yang tersedia di Kanada dan dijual bebas dalam bentuk tablet hisap untuk pengobatan sakit tenggorokan dan infeksi mulut ringan.
Dichlorobenzyl Alcohol adalah antiseptik ringan dengan spectrum luas untuk bakteri dan virus yang terkait dengan infeksi mulut dan tenggorokan. Dichlorobenzyl alcohol dianggap sebagai bahan aktif yang ditemukan di beberapa produk OTC dan dikategorikan sebagai bahan aktif untuk produk obat yang disetujui oleh FDA.
Isomalt banyak digunakan untuk produksi permen bebas gula, terutama permen rebus, karena tahan kristalisasi jauh lebih baik daripada kombinasi standar sukrosa dan sirup jagung.
Selain minuman diet berkarbonasi, sakarin digunakan untuk mempermanis permen rendah kalori, selai, jeli, dan kue kering. Ini juga digunakan dalam banyak obat-obatan. Sakarin dapat digunakan mirip dengan gula meja untuk ditaburkan ke makanan, seperti sereal atau buah, atau digunakan sebagai pengganti gula dalam kopi atau saat memanggang.