Anda yang menderita tekanan darah tinggi atau hipertensi tentu tidak asing dengan obat Amlodipine. Obat ini merupakan obat yang difungsikan untuk membantu menurunkan tekanan darah tinggi pada seseorang. Amlodipine atau lebih tepatnya merupakan Amlodipine besylate biasanya dikonsumsi dalam bentuk obat tunggal maupun obat kombinasi dengan obat lainnya.
Menjaga tekanan darah tetap normal sangatlah penting. Tekanan darah tinggi akan meningkatkan risiko serangan jantung, penyakit ginjal serta stroke. Oleh sebab itu, sebaiknya rutin memeriksa tekanan darah Anda. Tekanan darah normal yakni 100 sampai 120 mmHg untuk atas atau sistole, dan 70 sampai 80 mmHg untuk tekanan bawah atau diastole.
Manfaat Obat Amlodipine
Obat penuruh darah tinggi Amlodipine masuk ke dalam golongan obat antagonis calcium golongan dihydropyridine (antagonis ion kalsium) yang menghambat influks ion calcium melalui membran ke dalam otot polos vaskular dan otot jantung sehingga mempengaruhi kontraksi otot polis vaskuler dan jantung. Manfaat obat Amlodipine menghambat influks ion kalsium secara selektif, di mana sebagian besar mempunyai efek pada sel otot polos vaskular dibandingkan sel otot jantung
Selain berfungsi untuk membantu meredakan gejala tekanan darah tinggi, Amlodipine juga dapat dimanfaatkan untuk mencegah beberapa jenis nyeri dada. Obat ini dapat meningkatkan performa olahraga seseorang serta menurunkan frekuensi serangan angina. Namun, tidak disarankan untuk mengonsumsi obat ini apabila serangan angin tengah terjadi. Gunakan obat-obatan lain seperti nitrogliserin sublingual untuk meringankan nyeri dada saat serangan angina.
Dosis Penggunaan Amlodipine
Obat Amlodipine tersedia dalam dua jenis sediaan yaitu sediaan Amlodipine 10 mg dan Amlodipine 5 mg. Penentuan sediaan manakah yang tepat akan bergantung kepada anjuran dokter. Oleh sebab itu diharuskan bagi Anda untuk berkonsultasi terlebih dahulu ke dokter sebelum konsumsi obat.
Dosis dewasa untuk mengatasi hipertensi adalah 5 mg sebanyak satu kali sehari untuk dosis awal. Sementara dosis pemeliharaan digunakan sebanyak 5 sampai 10 mg satu kali sehari. Apabila pasien masuk ke dalam kategori rentan maka dapat dimulai dengan meminum 2,5 mg satu kali sehari.
Jaminan Lifepack untuk Anda
Sementara dosis dewasa untuk mengatasi keluhan penyakit arteri koroner dianjurkan untuk mengonsumsi obat dengan dosis sebanyak 5 sampai 10 mg satu kali sehari. Sementara untuk pasien dengan kondisi angin stabil atau vasospastic kronis sebaiknya mengonsumsi obat dengan dosis sebanyak 10 mg agar efek yang diberikan lebih memadai.
Obat Amlodipine masuk ke dalam golongan obat kategori C yang hanya boleh diberikan pada wanita hamil apabila manfaat yang diperoleh ibu hamil lebih besar ketimbang risiko terhadap janin. Hasil penelitian terhadap binatang menunjukkan bahwa terjadi efek samping tertentu pada janin ketika penggunaan. Meski begitu, studi terkontrol pada wanita hamil belum pernah dilakukan.
5 Alasan Beli Obat di Lifepack
Selain tidak dianjurkan untuk wanita hamil, ibu menyusui sebaiknya juga memberitahu atau berkonsultasi terlebih dahulu dengan dokter apabila ingin mengonsumsi obat. Hal ini dikarenakan Amlodipine berisiko terserap ke dalam ASI dan tertelan oleh bayi.
Efek Samping Konsumsi Obat Amlodipine
Obat ini juga berisiko menimbulkan beberapa efek samping baik serius maupun kurang serius. Efek samping ringan seperti pusing, sakit kepala, lelah, timbul kemerahan di kulit dan rasa kesemutan hingga hilang kesadaran adalah efek samping ringan yang mungkin dapat muncul.
Sementara efek samping yang serius meliputi nyeri pada bagian dada serta perasaan berat. Timbul bengkak di pergelangan kaki serta tangan juga merupakan efek samping yang serius.
Selain itu sangat penting untuk memperhatikan beberapa hal sebelum mengonsumsi amlodipin. Menurut U.S Food and Drug Administration, berikut beberapa hal yang perlu diperhatikan sebelum mengonsumsi Amlodipine.
Jaminan Lifepack untuk Anda
1. Hipotensi
Konsumsi Amlodipine mungkin dapat menimbulkan hipotensi simtomatik, terutama pada pasien dengan stenosis aorta berat. Karena timbulnya aksi secara bertahap, hipotensi akut tidak mungkin terjadi.
2. Angina atau Infark Miokard
Memburuknya angina dan infark miokard akut dapat terjadi setelah mengonsumsi Amlodipine, terutama pada pasien dengan penyakit arteri koroner obstruktif berat.
5 Alasan Beli Obat di Lifepack
Demikian informasi seputar Amlodipine. Karena tergolong ke dalam obat keras, obat ini hanya bisa didapatkan melalui konsultasi dokter dengan obat resep. Dapatkan informasi dan kebutuhan kesehatan Anda hanya di Apotek Lifepack.
Ingin konsultasi dokter dan tebus obat resep?
Nikmati kemudahan konsultasi GRATIS dengan tim dokter berpengalaman Apotek Lifepack. Sampaikan keluhan dan kebutuhan obat Anda langsung ke dokter kami melalui WhatsApp di nomor 0811 1062 5888 atau melalui link berikut.
Dengan layanan digital Apotek Lifepack yang telah terintegrasi, Anda tidak perlu lagi antre ketika menebus resep obat. Apoteker kami akan membantu memvalidasi resep Anda. Layanan tebus resep akan sangat membantu kebutuhan obat rutin pasien kronis.
Apa Itu Apotek Lifepack?
Apotek Lifepack menyediakan beragam obat bebas, obat rutin, suplemen, hingga alat kesehatan dengan harga hemat, produk original berlisensi BPOM, dan gratis ongkir se-Indonesia. Layanan Lifepack tersedia secara online maupun offline. Dapatkan konsultasi dokter gratis dan program prioritas obat rutin secara khusus di layanan online kami.
Jaminan Lifepack untuk Anda
Kunjungi juga apotek offline kami di berbagai kota besar. Jakarta di alamat Infinia Park, Jl. Dr. Saharjo No.45, Manggarai, Tebet. Sedangkan Surabaya di Jl. Raya Manyar 11 F, Menur Pumpungan. Untuk warga Bandung, Anda juga bisa membeli obat di Apotek Lifepack Bandung di Jl. Abdul Rahman Saleh Nomor 1A Ruko D, Cicendo. Nantikan kehadiran Apotek Lifepack di kota-kota besar Indonesia lainnya.
Jangan ragu juga untuk hubungi WhatsApp di nomor 0811 1062 5888 untuk beli obat, tebus resep, layanan konsultasi, dan lain-lainnya. Tim Asisten Apoteker kami akan membalas pesan Anda pada jadwal operasional, yaitu hari Senin – Minggu, pukul 07.00 – 23.00. Dapatkan informasi Apotek Lifepack lebih lanjut di sini.